Follow Us

Evercoss TERA, Smartphone Octa Core Berlayar 6,6 Inchi Harga Rp 1,1 Jutaan

Wahyu Subyanto - Jumat, 04 Desember 2020 | 21:06
Evercoss Tera  sisi depan
Evercoss

Evercoss Tera sisi depan

Nextren.com - Kebutuhan smartphone dengan layar lebar tidak dapat dipungkiri lagi, hal ini dikarenakan system pembelajaran yang akan masih dilakukan secara online.

Maka smartphone terbaru Evercoss TERA diluncurkan dengan layar lebar 6,6 inchi resolusi SUPER HD+.

Menurut Suryadi Willim, Marcomm Manager Evercoss, dalam keterangannya kepada Nextren (4/12), TERA dibekali memory RAM 4GB dengan chipset Octa core untuk memastikan dapat menjalankan aplikasi dengan lancar.

Evercoss TERA juga dilengkapi fitur Eye Comfort untuk menyaring cahaya biru layar sehingga mata lebih nyaman dan tidak mudah lelah.

Baca Juga: Advan G9 Pro Hadir Ramaikan Hape 1 Jutaan Kembali Dengan RAM Besar

Fitur ini penting untuk konsumen agar dapat menjaga kesehatan mata dari efek buruk cahaya biru.

"Evercoss TERA dilepas dengan harga Rp.1,1 jutaan, agar semua masyarakat Indonesia dapat terbantu aktifitas onlinenya tanpa harus merogoh kocek yang dalam,” ungkap Suryadi.

Spesifikasi Evercoss TERA :

Layar : 6,6” IPS SUPER HD+ + Water Drop ScreenProsesor : OctacoreMemori : 4GB / 32 GBBaterai : 4500 mAhOS : Android 10SIM : Dual SIMKoneksi : 4G LTE, Wifi, BluetoothFitur : Face Unlock, GPS, Support OTG, Eye Comfort

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest