Follow Us

Akhir Tahun 2017, Trafik Data Operator Melonjak, Suara dan SMS Anjlok

Wahyu Subyanto - Jumat, 29 Desember 2017 | 20:01
Persiapan Jaringan Operator
Ella

Persiapan Jaringan Operator

Laporan Wartawan Nextren, Wahyu S.Nextren.grid.id-Seperti saat Lebaran, trafik jaringan operator selama musim liburan Natal dan Tahun baru melonjak drastis.Sebelumnya, operator memang telah bersiap meningkatkan kapasitas jaringan untuk mengantisipasi kenaikan traffic baik itu Data, voice, maupun SMS akibat tingginya aktivitas masyarakat selama periode tersebut.Media Sosial Pengaruhi Lonjakan TrafikMenurut Group Head Corporate Communications Indosat Ooredoo, Deva Rachman, tren penggunaan media sosial dan pengiriman pesan melalui aplikasi chatting berpengaruh pada trafik secara umum. Trafik data nasional di Indosat saat hari Natal (25/12) meningkat menjadi 3.917,46 TeraBytes atau naik 14,24% dibandingkan traffic data reguler pada hari biasa. Demikian pula di operator XL Axiata, peningkatan trafik data terlihat terjadi di sepanjang 3 hari sebelum Natal, 25 Desember 2017, hingga 2 hari setelahnya.

(BACA : Akhirnya, Android One Moto X4 Kebagian Android 8.0 Oreo )Selama 5 hari tersebut, trafik data secara rata-rata meningkat lebih dari 5% dari hari-hari biasa dan paling tinggi kenaikannya adalah di tanggal 25 Desember 2017 dengan kenaikan yaitu 9%. Sementara dibandingkan dengan periode Natal tahun lalu, trafik layanan data meningkat sebesar 146%.

Akses ke layanan data dan video streaming menjadi pendorong utama kenaikan trafik tersebut.

Menurut Direktur Teknologi XL Axiata, Yessie D Yosetya, puncak kenaikan trafik data terjadi sejak malam Natal dan sehari setelahnya.Pelanggan terlihat melakukan akses ke media sosial secara lebih intens, kemungkinan ucapan Selamat Natal, selain secara verbal tertulis, juga dengan melakukan video call. Facebook, Twitter, Instagram, dan Youtube masih menjadi tempat masyarakat untuk menghabiskan aktivitasnya di dunia digital.

(BACA : Inilah Beda Xiaomi MI dan Redmi, Jangan Bingung Dengan Namanya Ya )Secara rata-rata, akses ke media sosial berbagai platform naik sebesar 15%. Dari ragam media sosial itu, mereka juga mengakses informasi berita yang disediakan media, menyampaikan pesan pribadi, chatting, bahkan juga melakukan belanja. Sementara itu, kaum muda banyak mengakses layanan video di Youtube. Selain itu, akses ke video atau film juga banyak dilakukan di website atau aplikasi penyedia video on demand antara lain iflix.Terkait area dengan kenaikan trafik tertinggi, wilayah Yogyakarta menyumbang kenaikan tertinggi dengan 24%. Untuk wilayah dengan komunitas pemeluk Nasrani lebih banyak, seperti Sumatera Utara dan Sulawesi, kenaikan masing-masing mencapai 19% dan 7%.

(BACA : Sakpole, Bayar Pajak Kendaraan Dari Mana Saja Tanpa Antri Loh )

Trafik Suara dan SMS TurunMenariknya, trafik percakapan suara Indosat secara nasional mengalami penurunan menjadi sekitar 235,51 juta menit, atau turun sekitar 18,4% dibandingkan dengan trafik voice reguler hari biasa. Trafik SMS Indosat pun menurun menjadi sekitar 194 juta SMS, atau turun 26,39% dibandingkan traffic SMS reguler hari biasa dengan tingkat keberhasilan pengiriman SMS mencapai sekitar 97,5%. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest