Follow Us

REVIEW Kamera Utama Oppo A92: Quad Camera Kaya Fitur, Harga 4 jutaan

Ida Bagus Artha Kusuma - Minggu, 10 Mei 2020 | 18:30
Setup Quad Camera Oppo A92
Ida Bagus Artha Kusuma

Setup Quad Camera Oppo A92

Kamera utama dari Oppo A92 menggunakan sensor berukuran 48MP yang mengadopsi teknologi Quad Bayer.

Hasil Foto kamera utama Oppo A92
Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil Foto kamera utama Oppo A92

Teknologi ini akan menggabungkan kekuatan 4 pixel menjadi satu untuk meningkatkan performa penangkapan cahaya dengan lebih baik dan ketajaman yang maksimal namun tetap detail.

Oppo A92 memang tidak dilengkapi dengan lensa telephoto, namun kamera tetap bisa melakukan zoom secara digital hingga 5x.

Baca Juga: Hands-On OPPO A92: Neo Display , Side Fingerprint dan Quad Camera 48MP

Namun tentu saja akan mengurangi tingkat detail jika melakukan zoom secara digital hingga maksimal.

Selain kamera utama, Oppo A92 juga mampu melakukan pengambilan gambar melalui kamera ultrawide.

Hasil Foto Oppo A92 normal, zoom 2x, & zoom 5x (dari kiri ke kanan)
Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil Foto Oppo A92 normal, zoom 2x, & zoom 5x (dari kiri ke kanan)

Kamera Ultrawide 8MP

Kamera ultrawide ini menggunakan sensor 8MP dengan angle 119.1 derajat yang mampu mengambil gambar dengan sudut pandang yang lebar.

Cahaya yang ditangkap kamera Ultrawide Oppo A92 cukup natural, meskipun hasil gambar tidak setajam kamera utama

Hasil kamera ultrawide Oppo A92
Ida Bagus Arthakusuma

Hasil kamera ultrawide Oppo A92

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest