Follow Us

Smart TV Buatan OnePlus Kemungkinan Akan Rilis Bulan September

Wahyu Prihastomo - Selasa, 13 Agustus 2019 | 12:45
Smart TV Dari OnePlus Kemungkinan Akan Rilis Bulan September

Smart TV Dari OnePlus Kemungkinan Akan Rilis Bulan September

Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo

Nextren.com - Belakangan ini perangkat smart TV semakin populer seiring dengan perkembangan zaman.

Pada dasarnya smart TV adalah perangkat TV yang punya fungsi tambahan seperti sambungan internet sehingga penggunaannya bisa lebih bervariasi.

Kali ini OnePlus juga tidak mau kalah untuk terjun ke pasar smart TV.

Walaupun belum ada pengumuman resmi dari OnePlus.

Baca Juga: Changhong Luncurkan Android TV Seharga 2,4 Juta, Ini Keunggulannya

Tapi laporan dari Mysmartprice menunjukkan kalau OnePlus TV sepertinya akan segera diluncurkan pada pekan terakhir di bulan September nanti.

Selain itu Mysmartprice juga menyampaikan kalau peluncurannya akan diadakan di India.

Sementara itu, BIS (Bureau of Indian Standards) yang mengatur segala sertifikasi produk di India juga sudah mencantumkan produk TV ini.

Berdasarkan database BIS, smart TV dari OnePlus ini tidak akan menggunakan layar OLED.

Hal ini didukung dengan catatan bahwa layar yang digunakan adalah produksi dari TPV Display Technologies Pvt. Ltd.

Baca Juga: Ini 3 Rekomendasi Smart TV 4K Dibawah Rp. 4 Jutaan, Tajam Bro!

Catatan dari BIS

Catatan dari BIS

Perusahaan ini diketahui tidak pernah menggunakan panel OLED untuk produk layar mereka.

Tapi, rumor lain juga mengatakan kalau nantinya akan ada varian lain yang menggunakan layar OLED.

Belum cukup sampai di situ. Masih ada bukti lain soal kehadiran OnePlus TV ini.

Tercatat dalam Bluetooth SIG (Special Interest Group) kalau TV ini akan punya beberapa varian sesuai dengan ukuran layarnya.

Baca Juga: Samsung Galaxy S10 Sudah Bisa Dipesan di Indonesia, Bonus Smart TV Smart Watch dan Cashback

Terdiri dari empat ukuran, yaitu 43 inci, 55 inci, 65 inci, dan 75 inci.

Sertifikasi Bluetooth ini juga mencantumkan kalau produk ini akan tersedia di India, Tiongkok, dan Amerika Serikat.

Belakangan memang semakin banyak perusahaan teknologi yang awalnya hanya fokus di perangkat hape mulai merambah ke industri smart TV.

Sebut saja Xiaomi yang sudah sukses dengan produk TV mereka di India dan juga Honor yang beberapa hari lalu merilis Honor Vision dengan dukungan HarmonyOS.

(*)

Baca Juga: Honor Vision Smart TV, Produk Huawei dengan HarmonyOS Pertama

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest