Follow Us

30 Tahun Lalu, "Legend of Zelda" Dikemas dalam Disket

Reska K. Nistanto - Selasa, 23 Februari 2016 | 09:33
Game Legend of Zelda yang didistribusikan dalam format disket.
ist

Game Legend of Zelda yang didistribusikan dalam format disket.

Tigapuluh tahun lalu, tepatnya 21 Februari 1986, game legendaris Legend of Zelda "The Hyrule Fantasy" diperkenalkan pertama kali di Jepang dalam format Famicom Disk System.Bagi yang belum mengetahui, Famicom (Family Computer) adalah konsol game dengan game yang disimpan dalam format disket, terdapat slot floppy disk yang oleh Nintendo disebut dengan Disk Cards.Kala itu, model disket dipilih alih-alih cartridge karena disket menjadi solusi media penyimpanan yang lebih murah. Selain itu, disket juga bisa dijadikan sarana menulis (write) data baru, bukan sekadar dibaca (read) saja, sehingga game bisa disimpan di disket.

Nintendo Famicom
ist

Nintendo Famicom

Di saat itu pula gamer-gamer di Jepang bisa datang ke toko yang menyediakan koleksi game-game Nintendo sambil membawa disket mereka, dan meminta game tersebut disalin di disketnya.Cara itu menjadi solusi yang murah jika dibandingkan dengan membeli game baru dalam disket yang baru pula.Selain Legend of Zelda, terdapat tujuh game populer lain yang sering dimainkan sata itu, mereka adalah game Baseball, Golf, Mahjong, Soccer, Tennis, serta rilis ulang game Super Mario Bros.Dikutip Nextren dari Kotaku, Selasa (23/2/2016), versi kartrid Legend of Zelda diluncurkan di pasar Amerika Serikat setahun setelahnya (1987). Namun gamer di Jepang baru merasakan versi kartrid tersebut pada 1994.

Source : Kotaku

Editor : Reza Wahyudi

Baca Lainnya

Latest