Laporan Wartawan NexTren, Kelvin Layzuardy
NexTren.com - Tokopedia sebagai salah satu e-commerce terbesar di Indonesia resmi meluncurkan Offical Store.
Sebenarnya official store di Tokopedia sendiri sudah ada.
Namun, pada peluncuran offficial store ini, perubahan tampilan serta beberapa fitur turut di tambahkan.
Perubahan tampilan serta penambahan fitur official store ini dilakukan agar pengguna lebih nyaman dan mudah dalam mengetahui official store.
Baca Juga : Tokopedia Sempat Diperkirakan Down Selama 3 Jam, Tapi Cepat Ditangani
Terdapat tiga nilai tambah yang dihadirkan di official store ini yaitu Pasti Ready, Pasti Ori, dan Garansi 7 hari.
Dengan adanya official store ini barang yang tersedia di dalamnya pun dijamin bahkan jaminan uang kembali sebesar 200%.
Saat ini terdapat lebih dari 2.000 mitra dengan jutaan produk tergabung dalam official store Tokopedia.
Ada pun barang-barang yang dipasarkan mulai dari alat rumah tangga, kebutuhan ibu dan anak, koleksi fashion, gadget terkini, hingga makanan dan minuman.
Mitra yang tergabung saat ini di official store tokopedia sendiri terdiri dari brand lokal hingga internasional.
Baca Juga : Tokopedia Jadi Olshop Terbesar di Indonesia Usai Didanai Rp 14,6 T
Ke depannya sendiri tokopedia akan terus menambahkan mitra mereka di Official store ini loh.
Selain melakukan grand launch official store, Tokopedia juga menyediakan berbagai kejutan menarik loh dalam rangka menyambut offical store ini.
Seperti flash sale 3 kali sehari dengan cash back hingga 77%.
Baca Juga : Harga Honor 8X di Tokopedia Lebih Murah Rp 400 Ribu Daripada Flash Sale, Kok Bisa?
Selain itu ada treasure box senilai Rp. 400.000 yang bisa didapatkan dengan harga cuma Rp. 100.000.
Serta ada superbrandfest dengan diskon hingga 99%. (*)