Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Pencipta Game Terkenal Dilarang Datang ke Acara "Award"

Reska K. Nistanto - Rabu, 23 Desember 2015 | 11:27
Hideo Kojima dikabarkan telah mundur dari Konami
The New Yorker

Hideo Kojima dikabarkan telah mundur dari Konami

Perseteruan antara Konami dengan mantan desainer game terkenal Hideo Kojima terus berlanjut. Kabar terbaru Kojima dilarang datang di acara The Game Awards 2015 di Los Angeles, California pada Senin (21/12/2015) lalu.Padahal, di ajang penganugrahan untuk industri dan penggiat game itu, game rancangan Kojima Metal gear Solid V mendapatkan empat penghargaan, termasuk kategori Game of the Year dan studio tempat Kojima berkarya dinominasikan dalam kategori Developer of the Year.Dikutip Nextren dari Geek, Rabu (23/12/2015), aktor Kiefer Shuterland mewakili Kojima dalam menerima penghargaan tersebut.Pembawa acara mengatakan alasan Kojima tidak diizinkan hadir mewakili Konami atau studionya, atau bahkan Metal Gear, karena kontraknya sudah habis dengan Konami.Penonton yang hadir di acara itu pun bereaksi dengan mengejek panitia acara dengan berteriak "booo..."

Solid Snake, karakter utama di game franchise Metal Gear karya Hideo Kojima dan diterbitkan oleh Konami.
Konami

Solid Snake, karakter utama di game franchise Metal Gear karya Hideo Kojima dan diterbitkan oleh Konami.

Kabar pemutusan hubungan kerja antara Konami dengan Kojima merebak seminggu yang lalau.Kabar tersebut diumumkan langsung oleh Kojima melalui akun Twitter miliknya."Kontrak kepegawaian saya dengan Konami telah berakhir pada 15 Desember, hari ini merupakan awalan baru. Saya berkomitmen untuk terlibat dalam aktivitas kreatif selama hidup," kicau Kojima.Di industri game, Kojima dikenal sebagai sosok bertangan dingin yang membidani kelahiran sejumlah seri game terkenal, termasuk seperti game stealth action Metal Gear, Castlevania, dan Zone of the Enders. Pria kelahiran Tokyo pada 1963 ini bisa berperan sebagai sutradara, desainer, juga screenwriter game.

Source : Geek.com

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x