Gboard Makin Pintar Dengan Fitur Suggestion GIF, Stiker, Dan Emoji

Selasa, 13 November 2018 | 20:10
pplware.sapo.pt

Gboard

Laporan Wartawan NexTren, David Novan Buana

NexTren.com -Kemudahan dan kenyamanan ketika sedang melakukan chat adalah keharusan untuk aplikasi keyboard di Android.

Untuk mengejar tujuan tersebut, Gboard sebagai aplikasi keyboard Android yang didukung langsung oleh Google semakin meningkatkan kemampuannya dengan fitur baru.

Fitur tersebut akan memberikansaran kepada penggunanya mengenai GIF, stiker, dan juga emoji yang sesuai dengan apa yang sedang diketik.

Baca Juga : Google Akan Jerat Website Yang Jalankan Tipuan Subskripsi Di Hape

Penambahan ini tentunya akan sangat mempermudah penggunanya untuk menemukan beragam pernik visual tersebut.

Sebab harus diakui, menemukan GIF atau stiker yang tepat di antara begitu banyak opsi di Gboard terkadang bisa merepotkan, dan membuang waktu.

Apalagi bila kamu sedang melakukan chat di grup; terlambat memasukkan emoji yang tepat ketika sedang ikut serta dalam percakapan terkesan tidak asik.

Lalu, bagaimana fitur saran terbaru dari Gboard ini bekerja nantinya, dan apakah kamu perlu menambahkan apps baru?

Ternyata semua pengguna Gboard di Android akan otomatis mendapatkan fitur baru ini, dan bila belum maka sebaiknya kamu cek apakah appsmu sudah update.

Penggunaanya juga mudah, kamu hanya perlu mengetik saja apa yang ingin tertampil di layar percakapan, misalnyaSmile atau tersenyum, setelah itu kamu tinggal tap ikon GIF yang ada di jendelaautocorrect.

Setelah itu kamu akan menemukan beragam GIF, stiker, dan emoji yang berhubungan dengan kata yang kamu ketik tadi.

Baca Juga : Google Gunakan Content ID Untuk Lindungi Pemilik Hak Cipta Intelektual

Untuk saat ini, fitur baru untuk memberikan saran ikon visual tersebut hanya bisa digunakan untuk kata dari bahasa Inggris saja.

Sedangkan untuk bahasa lain, Google menjanjikan akan menambahkan fitur untuk percakapan dari bahasa lain nanti.

Sayangnya belum ada kepastian tanggalnya, tetapirasanya mengetikkan kata dalam bahasa Inggris bukanlah sesuatu yang asing di era globalisasi ini.(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber android central