Smartphone Sebelum Android Pie Rawan Diretas, Akibat Bug di Sistem Google

Senin, 03 September 2018 | 16:30
Sputnik News

Peretasan

Laporan Wartawan NexTren, Hesti Puji Lestari

NexTren.com - Google telah resmi memperkenalkan sistem android terbaru miliknya bertajuk Android 9.0 Pie.

Seperti yang telah diketahui, Android Pie membawa beberapa kelebihan dibandingkan dengan sistem android sebelumnya.

Bukan hanya masalah fitur, namun juga tentang keamanan.

BACA JUGA:Twitter Bakal Punya Dua Fitur Baru, Reply Threading dan Presence

Dilansir NexTren.com dari Phone Arena, ternyata Android 9.0 Pie membawa keamanan yang lebih baik dari OS pendahulunya loh.

Sebuah laporan penelitian dari firma riset Nightwatch Cybersecurity mengungkapkan penemuan terbaru tentang kerentanan OS Android di bawah Pie.

Cacat yang terjadi memungkinkan aplikasi mengabaikan izin untuk mendapatkan akses ke informasi yang ditemukan dalam siaran sistem.

BACA JUGA:Disindir Aji Pratama, DPR Justru Tertawa dan Berikan Uang Rp 25 Juta

Hal itu termasuk nama jaringan Wi-Fi yang digunakan oleh perangkat, BSSID, alamat MAC perangkat, informasi server DNS, dan alamat IP lokal.

Dengan informasi ini, aplikasi berbahaya dapat menemukan, geolokasi, dan melacak perangkat Android hingga ke alamat jalan.

Namun ternyata, Google telah memperbaharui kekurangannya ini di OS 9.0 Pie miliknya.

Padahal, pengguna sistem Android 9.0 Pie sampai saat ini masih jarang ditemui.

Jadi, setiap perangkat yang belum update ke android terbaru dipastikan rentan akan peretasan.

BACA JUGA:Pihak Xiaomi Berikan Solusi Bug yang Terjadi Pada Kamera Pocophone F1

Parahnya, Google tak ada rencana untuk memperbaharui kesalahan ini pada versi OS lama nih.

Bagaimana, mau update sekarang? (*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto