Wah! WhatsApp Bakal Ada Iklan Karena Dimonetisasi oleh Facebook

Kamis, 02 Agustus 2018 | 17:06

WhatsApp

Laporan Wartawan NexTren, Anggerhana Denni. R

NexTren.com - WhatsApp menjadi salah satu aplikasi idola banyak pengguna lantaran tak ada iklan di dalamnya.

Namun,nampaknya 'ketenangan' kamu dan pengguna lainnya dari iklan saat menggunakan WhatsApp bakal segera berakhir.

Facebook, yang dulu membeli WhatsApp, sepertinya akan segera memonetisasi aplikasi berwarna hijau ini.

(Tanggal Peluncuran Oppo F9 Bocor, Sebentar Lagi Nih)

Sebagai infromasi, monetisasi adalah mengubah atau mengelola sesuatu untuk menjadi media untuk mencari uang.

Rupanya, monetitasi yang akan dilakukan adalah melalui iklan yang disematkan pada 'Status' Whatsapp.

Dilansir Tim NexTren dari AndroidPIT, Iklan tersebut bakal tersedia mulai tahun 2019 mendatang.

(Jangan Pakai iPhone Kalau Tak Mau Ribet, Ini Alasannya)

Lamanya waktu yang dibutuhkan, nampaknya WhatsApp ingin memperkenalkan iklannya secara perlahan dan hati-hati.

Mungkin tujuannya adalah agar para penggunanya tidak terkejut.

Meski begitu, sepertinya, iklan yang ada di WhatsApp nantinya juga tetap bakal mengganggu para penggunanya.

(Bisnis Lewat WhatsApp Bakal Kena 'Pajak', Kabar Buruk Nih)

Sebab, seperti diketahui, para pengguna tak sering mengunggah status mereka melalui WhatsApp.

Jika memang benar kabar ini, pengguna harap bisa lapang dada.

Sebab, Facebook sebagai pemilik WhatsApp ingin meraih banyak keuntungan melalui aplikasi chatting yang diunduh lebih dari 69 juta orang ini.

(4 Cara Mudah Hindari Radiasi Smartphone, Tak Khawatir Terpapar!)

Menuruut kamu gimana nih kalau ada iklan di WhatsApp?( *)

Editor : Kama