Seperti WhatsApp, Kini LINE Punya Fitur Reply Buat Balas Pesan

Minggu, 29 Juli 2018 | 21:00

fitur baru LINE

Laporan Wartawan NexTren, Anggerhana Denni. R

NexTren.com - Banyak media sosial yang bisa kamu pilih untuk berkirim pesan instan.

Salah satunya adalah dengan menggunakan LINE.

Jarang terdengar kabarnya, ternyata kini LINE memiliki fitur baru lho.

(7 Langkah Mudah Hapus Semua Kontak dari iPhone, Nggak Capek Deh!)

Menggunakan fitur baru LINE, kamu bisa mengutip dan menjawab pesan secara langsung.

Tak hanya itu, kamu juga dapat membalas pesan bersamaan dengan pesan aslinya.

Sebelumnya, fitur ini sudah dimiliki oleh WhatsApp.

(Tips Mengatur Kamera Depan Biar Hasil Jepretan Hape Xiaomi Jadi Kece)

Fitur yang dimaksud adalah 'Reply'.

Cara menggunakannya pun sama mudahnya seperti saat kamu menggunakan fitur 'Reply' di WhatsApp.

Kamu cukup menekan pesan yang ingin dibalas, lalu akan muncul beberapa pilihan.

('Dark Mode' Diluncurkan, Bikin Nonton Youtube Makin Nyaman dan Betah)

Pilihantersebut yaitu Copy, Keep, Delete, Reply, Forward, Note dan Announce.

Kamu hanya perlu mengklik opsi 'Reply'.

fitur Reply LINE

Jika sudah maka kamu tinggal mengirim pesanmu itu.

(Saham Facebook Anjlok 19 Persen, Mark Zuckerberg Terkaya Ke-6 Dunia)

Mengklik 'Reply' maka pesan tersebut akan terkutip di atas kolom tempat kamu mengetik pesan.

Satu hal yang perlu diingat.

Untuk bisa menggunakan fitur baru LINE ini kamu harus memperbarui aplikasi LINE kamu, baik itu Android maupun iOS.

(Meizu M5 Note, Hape Kelas Menengah yang Murah tapi Nggak Murahan)

Nah, selamat mencoba ya! (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya