Laporan Wartawan NexTren, Hesti Puji Lestari
NexTren.com - Rumor terkait peluncuran Samsung Galaxy Note 9 semakin dekat.
Bahkan, banyak yang ingin dikejutkan dengan penampakan asli produk terbaru Samsung ini.
Bagaimana tidak, Samsung Galaxy S9 dan S9 Plus saja sudah memiliki desain yang keren dan memukau.
Jadi wajar saja jika ekspektasi pecinta Samsung ingin dimanjakan dengan kehadiran Note 9 ini.
(BACA:Selamat Hari Anak Nasional! Beginilah Cara Google Menyambutnya)
Layaknya hape dengan tajuk 'Note', kamu pasti akan menemukan stylus.
Biasanya, stylus ini hanya akan berguna untuk menulis catatan dengan ringkas dan cepat.
Namun dilansir NexTren dari berbagai sumber, ternyata stylus Galaxy Note 9 ini bakal punya fitur 'ajaib' loh.
Setidaknya, kamu bisa melakukan beberapa hal ini hanya dengan bermodalkan stylus pen.
1. Membuka aplikasi dan fitur-fitur stylus hanya dengan menekan tombolnya.
2. Mengoperasikan beberapa aplikasi tanpa harus menyentuh smartphone.
(BACA:Menyesal Hapus Foto Mantan, Belum Move On? Kembalikan Lewat Apps Ini)
3. Membuka kunci ponsel. Pasalnya, saat Stylus ini dikeluarkan maka secara otomatis kunci ponsel akan terbuka.
4. Bisa mengambil gambar hanya dengan menekan salah satu tombol di stylusnya.
5. Mengoperasikan musik lewat stylus pen.
Meski demikian, kamu tetap harus menunggu informasi dari perusahaan terkait 'keajaiban' stylus di Galaxy Note 9 ini.
(BACA: Huawei Mate 20 Lite Disinyalir Bakal Hadir dengan Dua Varian) (*)