Huawei Mate 20 Lite Disinyalir Bakal Hadir dengan Dua Varian

Senin, 23 Juli 2018 | 15:00
gizchina.cz

Huawei Mate 20

Laporan Wartawan NexTren, Anggerhana Denni. R

NexTren.com - Seri Huawei Mate kabarnya akan diperbarui beberapa bulan ke depan.

Bocoran yang beredar di awal tahun ini menegaskan Huawei akan langsung melompat dari Mate 10 menjadi Mate 20.

Sama seperti seri tahun lalu, Mate 20 juga diharapkan memiliki varian 'Lite'.

(Nokia 6.1 Plus Ponsel Poni Nokia Pertama, Harga Dibanderol Rp 4 Jutaan)

Namun, kemungkinannya Mate 20 akan mendapatkan lebih dari satu varian 'Lite' tahun ini.

Sayang, info tersebut masih desas-desus dan belum dikonfirmasi secara resmi oleh pihak terkait.

Infoyang beredarmenyebut bahwa Mate 20 Lite yang diberi nama dengan sandi 'Sydney' bakal memiliki dua varian.

(5 Cara Mudah Atasi Hape Android yang Panas Saat Bermain Game)

Mate 20 yang pertama disebut dengan 'Sydney M' dan yang lainnya 'Sydney I'.

Sesuai bocoran, kedua ponsel tersebut berbeda, satu memiliki cut-out di bagian belakang untuk pemindai sidik jari dan yang lain tidak memilikinya.

Hal itu memungkinkan kedua varian Mate 20 memiliki scanner di-display-nya.

(5 Jenis Pelindung Layar Hape, Bisa Tahan Beban Sampai 54,43 Kg!)

Pemindai sidik jari di-display untuk Mate 20 mungkin terdengar aneh tapi sepertinya tetap masuk akal, bukan?

Meskipun tidak ada detail spesifikasi saat ini, satu hal yang bisa dipastikan adalah prosesor di Mate 20 Litememiliki prosesor Kirin 710 yang baru. (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya