Spesifikasi Final Xiaomi Mi 8, Hape Spesial Ulang Tahun ke 8 Xiaomi

Jumat, 01 Juni 2018 | 14:23
Engadget

Mi 8

Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari

NexTren.com -Kemarin 31 Mei 2018, produk baru Xiaomi resmi diluncurkan.

Bertempat di Vietnam, Xiaomi berhasil merilis produknya dengan tajuk Xiaomi Redmi Mi 8.

Seperti yang telah diketahui sebelumnya, Mi 8 merupakan produk spesial Xiaomi karena dirilis untuk memperingati hari jadi perusahaan Xiaomi ke-8.

Setelah sebelumnya kita hanya menebak-nebak spesifikasi yang dibawa Mi 8 ini.

Kini kamu udah bisa lihat spesifikasi final yang disematkan pabrikan pada produknya kali ini loh.

(BACA:CEO Xiaomi Bocorkan Hasil Kamera Perangkat Mi 8, Kualitas Setara SLR?)

Desain dan layar

Sesuai dengan rumor yang beredar, Mi 8 benar-benar dibekali dengan layar berukuran 6.21 inci dengan resolusi 1080 x 2248 piksel.

Tipe layarnya udah Super AMOLED dengan kerapatan 402 ppi.

Layar yang dibawa berdesain bezelles dengan notch layaknya iPhone X.

Fungsi dari notch ini adalah tempat diletakkannya kamera, speaker, flash, dan sensor.

Spesifikasi dan dapur pacu

Xiaomi Mi 8 telah mengusung sistem operasi 8.1 Oreo.

Chipset yang dibawanya juga udah Snapdragon 845 dengan kombinasi GPU Adreno 630 loh.

Di atas kertas, kombinasi ini akan menghasilkan kecepatan 4x2.8 GHz Kryo 385 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 385 Silver.

Untuk masalah kapasitas RAM, tampaknya apa yang dibawa oleh Mi 8 ini bakal memanjakan gamers nih.

(BACA:Bertanya Segala Hal di Quora, Kini Bisa Dalam Bahasa Indonesia)

Bagaimana tidak, perangkat ini telah didukung dengan RAM 6GB dan internal memori 64/128/256GB.

Kamera dan baterai

Pada komponen yang satu ini, perusahaan menyematkan dual kamera beresolusi 12MP di bagian belakang.

Sementara di bagian depan, kamu akan dimanjakan dengan resolusi kamera 20MP.

Kalau urusan baterai, Mi 8 membawa baterai berkapasitas 3.400 mAh,

Sebagai tambahan, Mi 8 juga dibekali dengan fitur fast charging, fingerprint, infrared face recognition, dan sebagainya.

(BACA:Rumor Spesifikasi Nokia 3.1, Android One dengan Desain Bezelless)

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya