REVIEW Kelemahan Vivo V7, Versi Murah V7 Plus Ini Tetap Jagokan Selfie

Senin, 14 Mei 2018 | 23:09
yugatech

Vivo V7 Energetic Blue

Nextren.com-Apa boleh buat, konsumen masih sangat menyukai foto-foto selfie yang sempurna.

Hasil foto bisa dikoleksi sendiri atau dipamerkan di media sosial.

Maka, vendor smartphone juga memenuhi keinginan konsumen yang ingin tampil prima dalam foto selfie.

Maka kini tren selfie bokeh kembali dihadirkan oleh Vivo V7.

Kali ini yang menjadi pembeda, Vivo V7 memiliki resolusi sebesar 24 MP yang diklaim sebagai pertama dan terbesar untuk kamera depan.

Resolusi ini juga hadir pada seri di atasnya yaitu Vivo V7Plus.

Vivo V7 merupakan versi “minimalis” dari Vivo V7Plus yang telah lebih dulu diluncurkan di Indonesia.

Perbedaan mendasar hanya terletak pada desain dan ukuran layar, penyimpanan internal, serta kamera utama.

Tidak hanya itu, Vivo V7 juga hadir dengan desain layar yang mengusung konsep FullView Display.

Dengan screen to body ratio sebesar 83,6%, layar terlihat penuh dengan bezel yang tipis.

Selain terlihat elegan, ini membuat layar berukuran 5,7 inci terlihat lebih ramping dan nyaman digenggam.

Namun V7 masih menggunakan resolusi HD pada layar dengan aspect ratio 18:9 ini.

Vivo V7 menyertakan beragam fitur pendukung.

Contohnya dalam hal keamanan, untuk membuka lock screen, Vivo V7 tidak hanya menggunakan password atau pattern, tetapi juga melalui sensor fingerprint serta Face Access.

Berbeda dengan fingerprint yang akan langsung bekerja meski layar dalam kondisi mati, fitur Face Access bekerja hanya ketika layar dalam kondisi aktif.

Jika layar dalam keadaan mati, maka sensor tidak akan bekerja. Sensor fingerprint serta pengenalan wajah berlangsung sangat cepat.

Namun pastikan kondisi ruang cukup cahaya, atau paling tidak mendekati seperti saat Anda merekam wajah pertama kali.

Dengan spesifikasi di kelas menengah, V7 cukup ideal dalam menjalankan berbagai aplikasi, termasuk game.

Untuk itu, V7 juga menyediakan pilihan Game mode yang secara otomatis akan mengoptimalkan kinerja agar bermain game makin lancar dan tanpa gangguan.

Misalnya saat bermain game dan ada panggilan telepon, pengguna bisa menerima ataupun menolak panggilan tersebut tanpa harus keluar dari permainan yang sedang berlangsung.

Hanya saja, tidak semua game mendukung fungsi ini.

Dan salah satu yang mendukung fitur itu adalah game Mobile Legends: Bang Bang.

Fitur pendukung menarik lainnya termasuk Smart motion, Smart split, One-handed, Super screenshot, App clone, dan Smart click, yang hampir semuanya hadir di seri Vivo lainnya.

Jika kamera utama memiliki pilihan mode Professional (manual), kamera depan mengunggulkan fitur bokeh.

Hasil uji

AnTuTu Benchmark 6.2.7 - Score 52803
PCMark for Android 2.0.3715 - Work Performance Score 4709
PCMark for Android 2.0.3715 - Work 2.0 battery life 6 jam 1 menit
3DMark Android Edition 1.7.3516 - Ice Storm 12079
3DMark Android Edition 1.7.3516 - Ice Storm Extreme 7930
3DMark Android Edition 1.7.3516 - Ice Storm Unlimited 12773
GeekBench 4 - Single Core 772
GeekBench 4 - Multi Core 3950
Kesimpulan

Pecinta selfie akan menyukai Vivo V7. Dukungan resolusi 24 MP serta bokeh mampu menghasilkan selfie dengan kualitas mumpuni.

Daya tarik lain dari sisi desain dengan layar berkonsep nyaris bezel-less tidak hanya membuatnya keren, tetapi juga membuatnya terlihat lebih ramping dan ergonomis.

Plus:

1. Kamera depan resolusi 24 MP yang bagus.

2. Tampilan layar Full View Display tajam dan lega.

3. Kinerja baik.

4. Fitur Face Access dan fingerprint.

5. Pilihan mode gaming.

6. Pengaturan manual di kamera utama.

7. Banyak ragam fitur yang berguna.

Minus:

1. Face Access berfungsi hanya saat layar aktif.

2. Mode gaming hanya terbatas pada game tertentu.

3. Tak ada fitur pengisian cepat baterai

4. Resolusi layar masih HD.

Spesifikasi

Prosesor Qualcomm Snapdragon 450 (octa core Cortex-A53 sampai 1,8 GHz)
RAM 4 GB
Chip grafis Adreno 506
Memori internal 32 GB
Slot SIM Dual nano-SIM (ada selot micro-SD terpisah)
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Koneksi Wi-Fi 802.11b/g/n, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot, Bluetooth 4.2, A2DP, LE, GPS, A-GPS, GLONASS, BDS, radio FM, jack audio 3,5 mm, micro-USB, USB OTG
Sensor Accelerometer, magnetic, orientation, light ambient, gyroscope, light, proximity, gravity, fingerprint
Kamera Belakang: 16 MP, f/2.0, autofocus, LED flash, video 1080p

Depan: 24 MP, f/2.0, video 1080p

Layar 5,7″ IPS LCD 1.440 x 720 pixel
Baterai Li-ion 3.000 mAh
Dimensi 14,93 x 7,28 x 0,79 cm/139 gram
OS Android 7.1.2 Nougat (FunTouch OS 3.2)
Situs www.vivo.com/id
Harga awal rilis Rp3.799.000
Harga saat ini Rp 2.650.000
Penulis : Dayu Akbar

Artikel ini sudah tayang di Infokomputer.com, dengan judul : Vivo V7: Unggulkan Full View Display dan Selfie Bokeh Resolusi 24 MP

Tag

Editor : Wahyu Subyanto