Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita
NexTren.com – Xiaomi memiliki banyak penggemar yang disebut Mi Fans.
Mi Fans pun tersebar di berbagai negara yang siap menanti handset-handset terbaru.
Sayangnya, harapan tersebut harus sirna sementara waktu.
Seperti yang diketahui, Xiaomi Mi 7 diklaim sebagai hape terbaru yang akan dirilis Xiaomi di tahun 2018.
Bocoran demi bocoran spek pun telah tersebar beberapa waktu lalu.
(BACA:Inilah Ryonghung, Ipad Sederhana ala Korea Utara, Mirip Ipad Apple?)
Dikutip dari laman gizmochina, seorang blogger popular asal Tiongkok bernama Mocha RQ membawa kabar cukup menghebohkan.
Xiaomi Mi 7 akan terlewatkan dan diganti Xiaomi Mi 8.
Terjadi penggantian nama untuk hape baru Xiaomi, tidak ada lagi embel-embel angka 7.
Mi 8 dirasa cocok diusung, sebagai peringatan ulang tahun ke-8 perusahaan Xiaomi.
(BACA:Rumor Spesifikasi Blackberry Key2, Pakai RAM 6GB dan Dual Kamera?)
Konon, hape tersebut akan diperkenalkan secara resmi pada bulan Juni mendatang.
Penggantian nama untuk perangkat elektronik sebenarnya bukan hal yang baru bagi vendor smartphone.
OnePlus menanggalkan seri 4 sesuai tradisi Tiongkok, Samsung melewati angka 6 untuk seri Galaxy S dan iPhone langsung beranjak ke seri X melupakan angka 9.
(BACA:Review Baterai Xiaomi Mi Mix 2S vs iPhone dan Samsung Galaxy)
Terlepas dari itu semua, nyatanya menurut kabar terbaru MI 7 edisi khusus tetap akan diluncurkan.
Meskipun begitu, yang perlu diingat handset terbaru Xiaomi layak lirik.
Karena dibekali fitur pengenalan wajah 3D, Snapdragon 845, RAM 8GB dan ROM 256GB.
Mi Fans jangan sampai melewatkannya. (*)