NUU A2, Android Murah Asal Hongkong Ini Dibandrol Rp 720 Ribu

Kamis, 10 Mei 2018 | 17:59
NUU Mobile

NUU A2

Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita

NexTren.com – Hape murah sampai kapanpun tetap menjadi incaran.

Hal inilah, kemudian dijadikan peluang vendor hape untuk menawarkan perangkat dengan harga terjangkau.

Seperti, vendor asal Hongkong yang bernama NUU Mobile.

NUU Mobile ini adalah perusahaan dari Hongkong yang sudah masuk ke pasar-pasar luar negeri salah satunya di Amerika.

Sepintas jika mendengar nama, Nuu mungkin tak setenar vendor lain seperti: Andromax, Advan atau Evercoss.

(BACA:Trik Merawat Kabel Charger Hape Agar Awet, Sering Disepelekan Nih)

Tapi nyatanya, Nuu pun layak untuk dilirik.

Blibli, sebuah toko online Indonesia menggelar clearance sale untuk produk NUU A2.

Penggemar hape murah tak boleh melewatkan kesempatan emas ini.

Ya, NUU A2 dijual seharga Rp 720 ribu.

Lebih murah dibandingkan golongan hape Rp 999 ribu.

(BACA:Spek LG G7+ ThinQ, Android Kelas Atas Ini Siap Diboyong ke Indonesia)

Spesifikasi yang ditawarkan pun tak kalah menarik.

Blibli

NUU A2

NUU A2 mengusung desain yang simple dan stylish berkat balutan bodi metal.

Bentuknya pun mungil dan handy, serasi dengan ukuran layar 4 inci dan resolusi 800 x 480 piksel.

Agar tak ketinggalan, OS Nougat 7.0 pun ditunjuk untuk menjalankan aplikasi.

(BACA:Pesan Tombol Hitam Ternyata Juga Menyerang iPhone, Awas Jangan Dibuka!)

Prosesor MediaTek MTK6580 1 Ghz dan RAM 1GB dipilih sebagai dapur pacu NUU A2.

Dan spek lain yang diusung NUU A2 antara lain: kamera belakang 8MP, kamera depan 2MP, baterai 1500mAh, ROM 8GB, jack audio 3.5mm, Wi-Fi, micro USB, Bluetooth, dual SIM dan dukungan jaringan 4G LTE.

Untuk menambah varian, Blibli menawarkan NUU A2 dalam dua warna, hitam dan rose gold.

Jadi, NUU A2 Rp 720 ribu layak beli nggak nih? (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya