Realme C65 Sudah Mulai Bisa Dibeli Secara Offline di Harga 2 Jutaan

Rabu, 08 Mei 2024 | 18:27

berbekal sertifikasi IP54, realme C65 sudah mulai bisa dibeli hari ini

nextren.com – Mematahkan stigma bahwa smartphone entry-level memiliki fitur terbatas, realme C65 dari lini realme C Series hadir dengan teknologi canggih yang meningkatkan kenyamanan pengguna dalam penggunaan sehari-hari.

Salah satu fitur unggulan yang ditawarkan adalah perlindungan dan kelancaran operasional meskipun dalam keadaan basah, berkat teknologi Rainwater Smart Touch serta sertifikasi IP54.

Teknologi Rainwater Smart Touch pada realme C65 memungkinkan penggunaan layar smartphone dengan lancar meskipun terkena air atau dalam keadaan basah.

Dengan cerdas membedakan input dari tetesan air atau jari yang basah, smartphone ini dapat tetap dioperasikan dengan lancar dan responsif.

Hal ini membuat pengguna dapat menjawab pesan, melakukan scrolling di media sosial, bahkan mengambil foto atau video tanpa kendala.

Realme C65 juga dilengkapi dengan sertifikasi IP54 Dust & Water Resistance, yang memberikan perlindungan terhadap debu dan percikan air dari segala arah.

Dengan peringkat IP54, smartphone ini dapat menahan benda padat dengan diameter 1,0 milimeter serta tetesan air, sehingga pengguna tidak perlu khawatir saat terkena cipratan air hujan atau tumpahan minuman.

Ellen Zhou, Marketing Director realme Indonesia, mengungkapkan bahwa realme C65 didesain dengan mempertimbangkan kebutuhan pengguna dalam kondisi sehari-hari.

Smartphone ini tidak hanya tahan terhadap air, tetapi juga memastikan kelancaran penggunaan meskipun dalam keadaan basah, sehingga pengguna tetap terhubung dan tidak ketinggalan momen penting.

Realme C65 tersedia di seluruh Indonesia mulai hari ini melalui berbagai kanal penjualan resmi realme, baik secara online maupun offline.

Harga untuk varian 8GB+8GB*|128GB adalah Rp2.399.000, sedangkan varian 8GB+8GB*|256GB dijual dengan harga Rp2.799.000.

Baca Juga: realme C65 & Buds T110 Rilis di Indonesia, Mulai Bisa Dipesan 2 Mei

Untuk pembelian hingga 12 Mei 2024, pengguna juga dapat memperoleh penawaran spesial berupa gratis proteksi ganti baterai jika performa baterai di bawah 80% selama 4 tahun penggunaan.

Dengan teknologi canggih dan perlindungan terhadap air yang ditawarkan, realme C65 menjadi pilihan menarik bagi pengguna yang menginginkan smartphone handal dengan harga terjangkau.

Baca Juga: realme C65 Akan Hadir Tanggal 2 Mei, Janjikan Bebas Lag Selama 4 Tahun

(*)

Tag

Editor : Bagus Hernawan