nextren.com -Belum lama ini, IQOO memperkenalkan seri HP flagship terbaru mereka, yaitu IQOO 12, yang pertama di Indonesia dengan chipset Snapdragon 8 Gen 3.
Sebagai perangkat kelas flagship, IQOO 12 menyajikan beragam spesifikasi dan fitur yang menjanjikan pengalaman pengguna yangtinggi.
Dalam artikel ini, kita akan membongkar isi kotak IQOO 12 dan melakukan hands-on untuk melihat secara mendalam tentang apa yang ditawarkan perangkat ini.
Unboxing
Kotak kemasan IQOO 12 membawa sentuhan baru yang mencolok jika dibandingkan dengan pendahulunya, IQOO 11.
Desain kotak kini lebih sederhana dan umum, seiring dengan trend kotak smartphone pada umumnya.
Meskipun demikian, ciri khas merek tetap hadir dengan logo IQOO dan logo BMW sebagai bukti kemitraan yang sudah terjalin lama.
Terdapat juga aksen 3 strip warna kebesaran dari BMW motorsport pada kemasan IQOO 12.
Buka kotak, dan konsumen akan disambut dengan unit IQOO 12 itu sendiri, surat panduan cepat, garansi, casing bening yang memberikan perlindungan ekstra, SIM Card ejector, charger super cepat berdaya 120 watt, dan kabel USB-C to USB-C.
Keseluruhan paket memberikan pengalaman unboxing yang memuaskan dan memberikan kesan kemewahan.
Baca Juga: iQOO 12 Resmi Hadir di Indonesia dengan Snapdragon 8 Gen 3 Terbaru
Impresi Awal
Sekarang, mari fokus pada desain fisik IQOO 12 yang mengalami perubahan konsep yang signifikan dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
IQOO meninggalkan konsep finishing kulit pada IQOO 11, beralih ke finishing kaca pada varian putih dan matte pada warna hitam yang memberikan sentuhan elegan.
Varian warna putih menampilkan tiga strip khas BMW yang terlihat minimalis dari generasi sebelumnya, sementara varian hitam hadir dengan finishing matte yang sangat halus.
Bagian belakang perangkat ini menampilkan modul lubang kamera yang cukup besar, dan untuk memberikan sentuhan premium, IQOO menggunakan finishing metal pada sisi-sisi modul tersebut.
Frame samping smartphone juga mengalami perubahan desain rata yang mirip dengan pendekatan terbaru yang dapat kita temui pada iPhone dan S24 terbaru.
Di samping frame, terdapat lima garis antena yang disematkan, speaker grill di bagian atas dan bawah, lubang mikrofon di bagian atas, serta tombol power dan tombol volume di sisi kanan perangkat.
Port SIM Card berada di bagian bawah dan dapat menampung dua kartu berukuran nano, sementara port USB-C terletak di sisi yang sama.
Pandangan beralih ke bagian depan IQOO 12 yang menampilkan layar AMOLED berukuran 6.78 inci dengan panel LTPO dan refresh rate 144Hz.
Baca Juga: IQOO 12 DIpastikan Hadir Tanggal 7 Desember 2023 di Indonesia
Walaupun bezel-nya tipis, ukuran punch hole yang cukup besar mungkin sedikit mengganggu bagi mereka yang menginginkan pengalaman full view display yang maksimal.
Dengan berat sekitar 198 gram dan ketebalan 8.1 mm, IQOO 12 nyaman digenggam dengan satu tangan dan memberikan handling yang baik.
Namun, ukurannya yang besar mungkin membuatnya sedikit sulit untuk disimpan di kantong celana samping atau belakang.
Spesifikasi IQOO 12
IQOO 12 membawa spesifikasi yang mengesankan untuk memenuhi ekspektasi pengguna kelas flagship dengan harga ayng relatif terjangkau.
Ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Gen 3, perangkat ini dilengkapi dengan RAM sebesar 12GB dan penyimpanan internal sebesar 512GB.
Layar AMOLED 144Hz memberikan pengalaman visual yang memukau, sementara konfigurasi kamera belakang 50MP utama dengan OIS, 50MP ultrawide, dan 64MP 3x optical zoom OIS menjanjikan kualitas fotografi yang luar biasa.
Kamera depan 16MP juga memastikan kualitas selfie yang baik.
Dengan baterai 5000mAh dan charger 120 watt, IQOO 12 menawarkan daya tahan baterai yang cukup dan pengisian daya yang cepat.
Fitur lainnya termasuk USB-Type-C, Wi-Fi 7, Bluetooth 5.4, NFC, sensor sidik jari dalam layar, dan speaker stereo untuk pengalaman audio yang lebih baik.
Baca Juga: iQOO Neo 8 Pro Akan Usung Dimensity 9200+ Overclock, Makin Kencang
Harga & Ketersediaan
Semua keunggulan ini bisa dimiliki dengan harga Rp 10.999.000, dengan pilihan warna hitam dan putih.
IQOO 12 memberikan kombinasi desain yang elegan dan spesifikasi canggih, menjadikannya sebagai pilihan menarik di kelas flagship.
Meskipun ukurannya yang besar mungkin menjadi pertimbangan dalam hal penyimpanan di kantong, IQOO 12 memberikan pengalaman pengguna yang positif, baik dari segi desain maupun kinerja.
Dengan demikian, IQOO 12 memasuki pasar HP flagship dengan modal yang kuat, menawarkan solusi terdepan untuk para penggemar teknologi yang mencari kombinasi desain premium dan performa unggulan.
Ke depannya, akan menarik untuk melihat bagaimana perangkat ini bersaing di pasar yang semakin kompetitif.
Baca Juga: iQOO 12 Series Dengan Charger 200W dan 120W Dikabarkan Segera Hadir
(*)