ASUS Kenalkan Expertbook B6 Flip, Laptop Workstation Pakai RTX Quadro

Jumat, 09 Juni 2023 | 20:00
ASUS

ASUS ExpertBook B6 Flip (B6602) telah dilengkpai GPU Nvidia Quatro untuk mendukung kinerja grafis berat

nextren.com -ASUS menghadirkan ExpertBook B6 Flip (B6602F), sebuah laptop yang lebih ditujukan untuk pengguna di segmen workstation berbasis NVIDIA Quadro RTX.

ExpertBook B6 Flip (B6602F) adalah mobile workstation pertama dalam seri Expert yang memiliki layar flippable, yang dapat diputar hingga 360°.

Workstation mobile ini didesain khusus untuk digunakan oleh arsitek, insinyur, dan perusahaan konstruksi yang menggunakan solusi perangkat lunak seperti 3ds Max, MicroStation, dan Vectorworks, yang memerlukan komputer dengan spesifikasi khusus.

"Dengan tenaga luar biasa yang tersimpan dalam laptop tipis yang dapat dilipat, ExpertBook B6 Flip dapat menangani tugas-tugas kompleks secara mulus di seluruh sektor kreatif," kata Jimmy Lin, Regional Director ASUS South East Asia.

"Ia dapat membantu pengguna menghadirkan konsep desain menjadi nyata dan memberikan solusi bagi industri."

Dengan menggunakan ExpertBook B6 Flip, pengguna dapat dengan mudah mentransformasikan sketsa 2D menjadi pemodelan 3D menggunakan perangkat lunak Building Information Modeling (BIM) seperti ArchiCAD.

Laptop ini juga dapat menangani aplikasi yang membutuhkan pemrosesan data intensif untuk mendapatkan wawasan yang lebih dalam dan membuat keputusan yang lebih tepat.

ASUS memiliki komitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan, dan ExpertBook B6 Flip menggunakan material ramah lingkungan di seluruh siklus produknya.

Laptop ini dikemas menggunakan material kertas dengan sertifikasi FSC.

ExpertBook B6 Flip memaksimalkan tenaga komputasinya dengan CPU hingga Intel Core i9-12950HX Processor, grafis NVIDIA RTX, dukungan untuk memori dual channel DDR5-4800MHz hingga 128GB, dan storage ultra cepat berbasis M.2 dengan kapasitas hingga 4TB.

Industri Arsitektur, Engineering, dan Construction (AEC) diproyeksikan akan tumbuh dengan kecepatan yang sangat luar biasa.

Baca Juga: ASUS Resmi Rilis Laptop Tipis dan Ringan, Zenbook S13 OLED UX5304

Namun, kompleksitas project dalam bidang ini seringkali sulit untuk dikelola dan dieksekusi.

Implementasi teknologi yang tepat diproyeksikan dapat menghemat sekitar 950 juta dolar AS di industri AEC global pada tahun 2025.

ExpertBook B6 Flip hadir sebagai perangkat bertenaga yang dapat membantu pemimpin di industri AEC dalam menentukan perangkat digital yang layak untuk diinvestasikan.

Salah satu masalah dalam menggunakan workstation bertenaga adalah kebutuhan untuk menjaga agar komponen tersebut tetap beroperasi pada performa maksimal tanpa mengalami masalah panas berlebih.

ASUS mengatasi masalah ini dengan menggunakan teknologi pendinginan inovatif pada ExpertBook B6 Flip (B6602F) untuk menjaga prosesor Intel dan grafis NVIDIA tetap dingin.

Dengan pendinginan inovatif ini, keduanya dapat bekerja tanpa mengalami penurunan performa.

Dukungan NVIDIA Max-P Dynamic Boost juga memungkinkan pengguna untuk meningkatkan performa grafis laptop ini lebih jauh.

Selain itu, laptop ini memiliki kipas dengan 98 buah blade, tiga buah heatpipe, dan tujuh sensor cerdas yang menjaga tingkat kebisingan di bawah 40dBa dalam mode Standar.

Hal ini memungkinkan pengguna untuk tetap berkonsentrasi dalam bekerja tanpa terganggu oleh suara bising.

Laptop ini dilengkapi dengan grafis kelas profesional NVIDIA RTX A2000 dengan arsitektur teknologi NVIDIA Ampere.

Grafis ini mampu meningkatkan produktivitas pengguna dalam rendering video, produksi animasi, model 3D, dan desain grafis dengan lancar.

Baca Juga: Review Singkat ASUS Zenbook S13 OLED UX5304, Laptop Cuma 1 Kg

Teknologi NVIDIA Ampere menawarkan fitur ray-tracing, Tensor core yang mendukung sparsity, teknologi AI resolusi super DLSS 2.0, dan streaming multipcocessor yang meningkatkan performa secara signifikan.

Aplikasi profesional seperti Revit, 3dsMax, Maya, Creo, SolidWorks, Microstation, dan Adobe Premiere dapat dijalankan pada ExpertBook B6 Flip.

Laptop ini memenuhi kebutuhan aplikasi di bidang arsitektur, engineering, construction, product design, manufacturing, dan kreatif.

ExpertBook B6 Flip juga menawarkan keamanan tingkat atas dengan platform Intel vPro Enterprise dan Windows 11 Pro.

Dengan performa yang ditopang oleh keamanan kuat, laptop ini memungkinkan pengguna untuk mengambil keputusan dan mengirim informasi dengan lancar, serta menyelesaikan proyek dengan cepat.

ExpertBook B6 Flip dilengkapi dengan pengamanan berlapis yang ideal untuk digunakan dalam lingkup pemerintahan dan industri keuangan.

Laptop ini memiliki storage berbasis TCG Opal SSD yang mendukung self-encryption untuk mencegah akses yang tidak sah pada data, serta chip TPM 2.0 untuk mengamankan informasi otentikasi seperti password dan kunci enkripsi.

Laptop ini juga dilengkapi dengan smart card reader untuk memudahkan autentikasi dua faktor melalui password dan kartu dengan chip nirkabel untuk login.

Selain itu, tersedia juga kamera infra merah agar pengguna dapat login dengan mudah menggunakan fitur Windows Hello.

Untuk di Indonesia,ASUS ExpertBook B6 Flip (B6602) ditawarkan dengan hargaRp49.999.000 untuk pilihan RAM 32GB dan SSD 1TB.

Baca Juga: Review Singkat Vivobook Pro 15 OLED (K6502), Laptop Untuk Pejuang Konten

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto