Harga HP Second OPPO A33 Februari 2023, HP Triple Camera 1 Jutaan!

Minggu, 26 Februari 2023 | 20:03
Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Oppo A33

Nextren.com -Harga HP second OPPO A33 bisa menjadi pilihan tepat bagi kamu yang mencari HP berdesain mewah dengan harga murah.

Setelah meluncur sekitar 2 tahun, harga HP second OPPO A33 kini telah banyak tersedia di platform e-commerce dan marketplace.

Per Februari 2023, harga HP second OPPO A33 juga jauh lebih terjangkau dibandingkan dengan harga peluncuran.

Meski begitu, harga HP second OPPO A33 varian 3/32GB dijual dengan harga yang beragam tergantung kondisi HP, lokasi penjual, dan platform penjualan.

Menurut penelusuran tim Nextren di situs jual-beli HP second Jagofon, OPPO A33 varian 3/32GB second kini hanya dibanderol dengan harga Rp 1 jutaan saja.

Untuk keterangan yang lebih detail, kali ini tim Nextren akan membagikan harga HP second OPPO A33 per Februari 2023. Yuk, simak selengkapnya!

Baca Juga: Unboxing dan Hands-on Oppo A33, Alternatif HP Layar 90Hz Terjangkau

Harga HP Second OPPO A33 di Jagofon

screenshot
screenshot

Harga HP second OPPO A33 di Jagofon.

Per Februari 2023,OPPO A33 3/32GB second di Jagofon dibanderol dengan harga Rp 1.270.000.

Harga tersebut berlaku untuk kondisi smartphone second "Fair" dan kelengkapan fullset.

KondisiOPPO A33 yang "Fair" ini berarti bahwa tak ada goresan pada layar, tak ada goresan terlihat dari jarak 50cm, dan kondisi kesehatan baterai lebih dari 80%.

Sebagai informasi tambahan, harga tersebut sudah termasuk dengan garansi jaminan 7 hari uang kembali, aksesoris baru, dan free ongkir.

Selain itu, konsumen juga berhak memilih jaminan 30 hari hingga 90 hari untuk produk yang sudah dibeli.

Beli OPPO A33 di Jagofon

Desain dan Spesifikasi Oppo A33

Secara desain, Oppo A33 dan A53 memiliki wujud yang sangat identik baik depan, belakang, dan samping.

Panel belakang Oppo A33 memiliki desain warna yang cukup menarik dengan gradien warna biru dan silver.

Sedangkan pada bagian sisi-sisinyamemiliki kesan seperti terbuat dari coating metal.

Baca Juga: Harga HP Second Redmi Note 9 6/128GB Februari 2023, Cuma 1 Jutaan Loh!

Oppo A33 juga memiliki spesifikasi yang identik dengan Oppo A53 seperti chipset Snapdragon 460, Baterai 5000mAh, pengisian daya 18W dan layar IPS 6.5 inch.

Salah satu nilai jual dari Oppo A33 ini juga masih di layarnya.

Layar dari Oppo A33 menggunakan panel IPS 6.5 inch HD+, namun memiliki refresh rate 90Hz.

Oppo A33 dan A53

Baca Juga: Harga HP Second POCO X3 8/128GB Februari 2023, Baterai Besar 2 Jutaan!

Beralih ke kamera, Oppo A33 menampilkan set-up 3 kamera yang terdiri dari kamera utama 13MP, 2MP makro, dan 2MP depth.

Lalu kamera selfienya didukung oleh satu kamera saja yaitu 8MP yang lebih kecil dibanding kakaknya, A53 yang memiliki kamera 16MP.

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Setup 3 kamera Oppo A33

Semua sistem tersebut didukung oleh Chipset Snapdragon 460, RAM 3GB, dan 32GB.

Snapdragon 460 sendiri memiliki lompatan performa yang cukup jauh dibandingkan chipset entry-level Qualcomm sebelumnya.

Selain chipset yang cukup kencang di kelasnya, Oppo A33 juga ditopang oleh baterai yang cukup besar yaitu 5000mAh dan menggunakan pengisian daya hingga 18W.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto