Samsung Galaxy S23 FE Kabarnya Rilis Akhir Tahun, Pakai CPU Qualcomm?

Kamis, 23 Februari 2023 | 13:00
Stuff.tv

Ilustrasi Samsung Galaxy S23 FE. On pict: Samsung Galaxy S23

Nextren.com -Samsung Galaxy FE series nampaknya akan "bangkit dari kematian" di akhir tahun ini.

Setelah absen meluncurkan Galaxy S22 FE, Samsung baru-baru ini dikabarkan berencana merilis Samsung Galaxy S23 FE.

Galaxy S23 FE digadang-gadang menjadi model sub-flagship dari Samsung Galaxy S23 series.

Menurut bocoran, HP ini akan ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon tanpa varian Exynos.

Baca Juga: Harga HP Second Samsung Galaxy S20 FE Februari 2023, Cuma 3 Jutaan!

Akun leaker dari Twitter, OreXDA mengklaim bahwa Samsung Galaxy S23 FE akan ditenagai oleh Snapdragon 8+ Gen 1.

Mengingat statusnya sebagai smartphone sub-flagship, bocoran chipset Galaxy S23 FE ini cukup rasional.

Performa Snapdragon 8+ Gen 1 memang lebih rendah dibandingkan dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2 di Galaxy S23 series.

Meski tak sekencang chipset Snapdragon 8 Gen 2, Snapdragon 8+ Gen 1 masih tergolong sebagai salah satu chipset flagship terbaik di HP Android.

Snapdragon 8+ Gen 1 diproduksi dengan teknologi 4nm yang membuatnya memiliki performa kencang dan lebih hemat daya.

Chipset ini memiliki CPU octa-core dengan clock-speed hingga 3,2GHz dan GPU Adreno 730.

Baca Juga: Review Daya Tahan Baterai Galaxy S23 Ultra dan Kecepatan Chargingnya

Menurut bocoran tersebut, pemilihan chipset Snapdragon 8+ Gen 1 ditujukan untuk menyesuaikan harga Galaxy S23 FE.

Seperti yang kita ketahui, chipset Snapdragon 8+ Gen 1 lebih murah dan cocok dipasangkan dengan smartphone sub-flagship dengan harga Rp 10 jutaan.

Sayangnya, belum ada detail bocoran spesifikasi lainnya dari Galaxy S23 FE.

Namun, tanda-tanda kehadiran Galaxy S23 FE juga datang dari outlet media asal Korea Selatan,Hankooki.

Dilansir dari Sammobile, Galaxy S23 FE akan meluncur ke lebih banyak negara dibandingkan dengan S21 FE yang hanya meluncur di Asia, Eropa, dan Amerika Serikat.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya