Nextren.com -Mengatur bandwith router WiFi rumah adalah hal yang penting untuk dilakukan agar koneksi internet rumah lebih stabil.
Bagi kalian yang belum familiar, bandwith merupakan jalur yang menghubungkan internet dengan berbagai perangkat agar memungkinkan terjadinya proses transfer data.
Sederhananya, badnwith dianalogikan seperti pipa yang biasa digunakan untuk mengalirkan air dari satu tiktik ke titik lainnya.
Nah, pipa ini memiliki berbagai ukuran yang menentukan kecepatan pengiriman air. Begitu pula dengan bandwith, semakin besar kapasitasnya, maka semakin baik kecepatan WiFi untuk suatu perangkat.
Baca Juga: Cara Membatasi Kecepatan WiFi TP-Link, Bikin Kapok Maling WiFi
Bandwith dapat diatur secara manual dalam pengaturan router WiFi.
Dengan mengatur bandwith, pengguna bisa memilih perangkat mana saja yang diprioritaskan untuk mendapat kecepatan internet paling tinggi.
Selain itu, kita juga bisa membatasi kecepatan WiFi dari perangkat-perangkat tak dikenal yang tersambung ke router WiFi kita.
Untuk penjelasan lebih detail, berikut merupakan cara mengatur bandwith kecepatan WiFi di router D-Link.
Baca Juga: Cara Memblokir HP atau Laptop dari Hotspot, Selamat Tinggal Maling WiFi!
Sebelum beranjak lebih jauh, tutorial ini hanya berlaku untuk router WiFi dengan merk D-Link.
Tim Nextren akan membagikan tutorial membatasi kecepatan WiFi untuk router merk lain pada artikel berbeda.
1. Buka browser dan masukan IP Address router kamu di kolom pencarian.
2. Login menggunakan akun D-Link kamu.
3. Navigasi ke "Advanced" > "Traffic Control".
4. Pergi ke "QoS Rules" kemudian klik "Add".
5. Masukan alamat IP Address di "Source IP" dan tentukan batas kecepatan upload dan download.
6. Klik "Add Rules".
Setelah itu, router akan membatasi kecepatan IP Address yang telah diatur secara otomatis berdasarkan angka yang telah kamu masukan.
(*)