Cara Buat Background Transparan Di Paint 3D Windows 10, Gampang Loh!

Kamis, 10 November 2022 | 13:57
Microsoft

Ilustrasi cara buat background transparan di Paint 3D

Nextren.com- Apakah sobat Nextren pernah kesulitan dalam membuat background sebuah gambar menjadi transparan? Tapi apakah sobat pernah coba cara buat background transparan di Paint 3D Windows 10?

Sebenarnnya cara buat background transparan di paint 3D khususnya di Windows 10 itu gampang sekali loh sobat Nextren sekalian.

Dengan menggunakan Paint 3D, kamu tidak perlu lagi menggunakan aplikasi seperti CorelDraw, Photoshop, dan aplikasi editing berat lainnya loh.

Bahkan kamu tidak perlu lagi menginstall Paint 3D loh karena biasanya aplikasi ini sudah ada pada pemasangan Windows 10.

Tahunkah kalian, Paint 3D sendiri sebenarnya merupakan salah satu fitur bawaan Windows 10 yang dirilis pada tahun 2017.

Seperti namanya, Paint 3D memiliki fungsi untuk membuat gambar sederhana berdimensi 2D maupun 3D.

Baca Juga: Cara Edit Background PowerPoint, Bikin Tampilan Persentasi Menarik!

Aplikasi ini sebenarnya merupakan update dari aplikasi Paint yang mungkin lebih dikenal pada karena sangat populer untuk membuat gambar-gambar 2D sederhana.

Dengan update yang cukup signifikan pada aplikasi ini, kini pengguna dapat menggunakannya untuk mengedit gambar secara sederhana loh.

Salah satu kemampuan lain yang dapat dimanfaatkan dari aplikasi ini adalah untuk memotong dan membuat background objek menjadi transparan pada sebuah gambar.

Nah, buat kamu yang penasaran bagaimana cara membuatnya perhatikan langkah-langkah dari Nextren berikut ini ya!

Cara buat background transparan di paint 3D Windows 10

Oh iya, sebelum memulai langkah-langkahnya, pastikan kamu memiliki komputer atau laptop dengan Windows 10 dengan update terbaru ya.

Hal itu dikarenakan ada beberapa fitur pada Paint 3D yang tidak tersedia pada update Windows 10 versi lama.

Apabila kamu sudah memastkan updatenya, yuk langsung ke langkah awal tutorialnya.

1. Langkah pertama adalah dengan mengetik Paint 3D pada kolom "Type here to search"di taskbar untuk mencari aplikasi.

2. Langkah kedua yang harus kamu lakukan adalah membuka aplikasi "Paint 3D"tersebut untuk memulai pegeditan.

*sahakan kamu memilih paint 3D, karena biasanya aplikasi Paint biasa masih tersedia pada update Windows 10.

Tangkapan layar
Tangkapan layar

Aplikasi Paint 3D di pencarian

3. Apabila aplikasi sudah terbuka, klik "New"untuk membuat file gambar baru.

4. Langkah selanjutnya adalah dengan mengklik logo "Menu"pada bagin kiri atas desktop laptop kamu.

Tangkapan Layar
Tangkapan Layar

Menu pada Paint 3D

5. Apabila sudah kamu akan melihat beberapa pilihan, lalu pilih "Open"dan klik Browse files untuk membuka file gambar.

Tangkapan Layar
Tangkapan Layar

Menu Open dan Browse file

6. Selanjutnya, pilih file yang kamu inginkan dan klik "Open".

Tangkapan Layar
Tangkapan Layar

Pilihan Open

7. Apabila sudah kini pilih "Canvas" yang terletak dia bagian atas untuk mengeditnya dan aktikan tombol "Transparent canvas".

8.Selanjutnya, pilih "Magic select"yang terletak pada bagian kiri atas aplikasi.

Tangkapan Layar
Tangkapan Layar

Menu Magic select

9. Karena background pada gambar berwarna putih, maka gambar akan secara otomatis terpotong, lalu klik "Done".

Tangkapan layar
Tangkapan layar

Proses magic select

10. Lalu pilih "Next" untuk melanjutkan proses pemotongan gambar.

11.Gambar yang terpotong akan secara otomatis terpisah dengan backgroud, karena itu kamu harus memindah gambar dengan "Ctrl + X".

Tangkapan layar
Tangkapan layar

Gambar yang sudah terpisah dengan background

12. Lalu apabila kanvas telah kosong pastikan kamu menonaktifkan "Show canvas"untuk menghilangkan kanvas.

Tangkapan layar
Tangkapan layar

Tombol Show canvas

13. Lalu tempel gambar yang dicut dengan "Ctrl + V".

14. Apabilah sudah, pastikan kamu menyimpannya pada menu "Save as copy" dan pilih "Image".

Tangkapan Layar
Tangkapan Layar

Save as image

15. Setelah itu simpan gambar tersebut dengan dengan format "PNG (Image)" lalu pilih "Save".

Tangkapan layar
Tangkapan layar

Menyimpan gambar dalam file PNG (image)

16. Lalu jangan lupa simpan gambar berformat PNG tersebut ke folder yang kamu inginkan.

Nah, kini background pada gambar tersebut sudah menjadi transparan dan dengan format PNG kamu juga bisamenempelkannya kegambar lain loh sobat.

Sehingga kamu tidak perlu lagi kesulitan memotong gambar dengan kursor melaui CorelDraw dan aplikasi berat lainnya.

Baca Juga: Cara memakai background saat panggilan video call WhatsApp, Bisa Tampil Lebih Keren!

Nah, itulah sobat Nextrencara buat background transparan di paint 3D Windows 10. Selamat mencoba dan semoga membantu ya sobat.

Buat kalian yang penasaran dengan tutorial bermanfaat lainnya kalian bisa cek langsung di Nextren.com ya!

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya