Instagram Hadirkan Fitur Untuk Memblokir Otomatis Akun Kedua, Bebas Dari Akun Bermasalah!

Senin, 24 Oktober 2022 | 20:30
Unsplash/Claudio Schwarz

Ilustrasi penggunaan Instagram

Nextren.com - Instagram mengumumkan fitur keamanan terbaru, yaitu perluasan pemblokiran akun.

Pada tanggal 20 Oktober, Kepala Instagram, Adam Mosseri mencuitkan tweet untuk memperkenalkan fitur tersebut.

Baca Juga: Cara Praktis Menambah Centang Biru di Profil Instagram, Nyicil Jadi Selebgram!

Pada beberapa kesempatan, mungkin kamu sudah mem-block orang lain di Instagram, namun ia memiliki akun laindan kembali follow Instagram kamu.

Tentu hal tersebut melelahkan karena kamu harus terus memblokir orang tersebut.

Fitur ini akan membantu kamu untuk memblokir otomatis orang yang mungkin sajamemiliki akun Instagram cadangan.

Sebenarnya Instagram telah mengeluarkan fitur serupa pada tahun lalu, dan kini fitur tersebut diperluas.

Fitur ini memungkinkan pengguna Instagram untuk memblokir akun cadangan yang ada, yang mungkin sudah dimiliki seseorang.

Perbedaan fitur lama dan baru ini yaitu, fitur lama memblokir orang yang kembali membuat akun baru, sedangkan fitur baru memblokir akun cadangan yang sudah dimiliki.

Digital Trends

Fitur Bloki Terbaru dari Instagram

Baca Juga: Trik Menambah Jutaan Follower Instagram dalam 1 Menit, Gak Perlu Beli!

Instagram memperkirakan, akan ada 4 juta akun yang diblok setiap minggunya dari penggunaan fitur ini.

Selain itu Instagram juga mengumumkan fitur keamanan lainnya dari "Hidden Words" dan "Nudges".

Hidden Words adalah fitur di Instagram yang dapat digunakan pengguna untuk menyembunyikan komentar atau permintaan pesan yang mengandung kata-kata yang mungkin menyinggung.

Sedangkan fitur "nudges" yang memungkinkan pengguna dapat berpikir terlebih dahulu dalam merespon atau sebelum membalas notifikasi ketika notifikasi muncul dalam layar smartphone-nya.

Tag :

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : Digital Trends

Baca Lainnya