5 Hal Menarik Redmi 10 5G, Perhatikan Sebelum Beli HP 5G Rp 2 Jutaan Ini

Kamis, 04 Agustus 2022 | 14:15
Nextren

5 hal menarik Redmi 10 5G yang perlu diperhatikan sebelum membeli HP 5G 2 jutaan terbaru ini.

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com- Persaingan HP 5G 2 jutaan semakin ketat, setelah diperkenalkannya Redmi 10 5G ke pasar Indonesia.

Dalam acara peluncuran virtual, Selasa (2/8) lalu, Redmi 10 5G diklaim sebagai HP 5G 2 jutaan dengan performa yang mempuni.

Beberapa spesifikasi yang diandalkan oleh Redmi 10 5G antara lain, chipset MediaTek Dimensity 700 dan baterai 5.000mAh.

Nextren pun telah berkesempatan untuk hands-on Redmi 10 5G, pada hari Kamis (4/8), di kantor Xiaomi Indonesia.

Dan dari kegiatan kali ini, ada 5 hal menarik Redmi 10 5G yang bisa menjadi catatan kamu sebelum beli HP 5G 2 jutaan yang satu ini.

Mau tahu apa saja yang Nextren anggap sebagai sesuatu yang menarik dari Redmi 10 5G?

Simak yuk ulasan selengkapnya di halaman berikutnya.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Redmi 10 5G di Indonesia, HP 5G 2 Jutaan Terbaru

Baca Juga: Daftar HP Xiaomi yang Akan Didukung Update MIUI 14, Ada Punyamu?

1. Layar Luas dan Refresh Rate Kencang

Hal menarik Redmi 10 5G yang pertama adalah layar luas.

Seperti yang kita tahu, Redmi 10 5G mengusung layar berukuran 6.58 inch.

Layar itu pun memberikan pengalaman visual yang cukup baik saat dipakai untuk nonton video YouTube dan lainnya.

Selain itu, Redmi 10 5G juga telah memiliki kinerja refresh rate 90Hz yang berguna untuk meningkatkan performa layar saat digunakan.

2. Kamera 50MP

Redmi 10 5G mengusung set up Dual Camera di bagian belakang desain lensa yang cukup unik di kelasnya.

Resolusi sensor kamera utamanya pun menarik karena mengusung kekuatan 50MP.

Seperti yang kita tahu, biasanya resolusi tersebut disematkan pada smartphone yang ada di segmen menengah ke atas.

Baca Juga:Unboxing Xiaomi Smart Band 7, Layar Luas dan Nyaman Dipakai Olahraga

Namun berbeda dari Redmi 10 5G, pihak perusahaan justru menyematkan kamera 50MP di seri HP 5G 2 jutaan yang dikatakan menyasar segmen mid-to-entry level.

3. Dual SIM Card 5G

Lalu hal menarik Redmi 10 5G berikutnya adalah kompatibilitas dengan dual SIM card 5G

Dengan mengusung chipset MediaTek Dimensity 700 (7nm), kamu bisa menyematkan dua SIM card 5G sekaligus.

Nextren
Fahmi Bagas

Redmi 10 5G varian warna Aurora Green.

Bahkan pihak perusahaan menyebut kalau keduanya bisa berjalan secara langsung, tanpa perlu melakukan update atau pengaturan khusus pada Redmi 10 5G.

Jadi semisal saat ini di Indonesia baru ada dua provider yang bisa menawarkan jaringan 5G, maka kamu bisa memakai keduanya secara bersamaan.

4. Ekspansi RAM 2GB

Redmi 10 5G memiliki dua varian memori penyimpanan yaitu RAM 4/128GB dan RAM 6/128GB.

Baca Juga: Perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12, Beda Harga Rp 3 Jutaan!

Baca Juga: 6 Perbedaan Redmi 10C dan Redmi 10A, 'Kakak-Beradik' dari Xiaomi di Lini HP 1 Jutaan

Namun pihak perusahaan tetap memberikan fitur ekspansi RAM 2GB di keduanya.

Jadi kalau kamu merasa kapasitas RAM di Redmi 10 5G masih kurang, tak perlu khawatir lagi karena ada fitur ekspansi RAM 2GB.

5. Baterai 5.000mAh

Sudah dijelaskan sejak awal kalau Redmi 10 5G mengandalkan kapasitas baterai sebagai salah satu keunggulannya.

Mengusung baterai 5.000mAh, Redmi 10 5G dikla bisa bertahan untuk dipakai aktivitas seharian.

Bukan hanya itu, Redmi 10 5G juga membawa teknologi fast charging 18W.

Pihak perusahaan mengaku kalau baterai Redmi 10 5G dapat terisi secara penuh dari 0-100% dalam durasi 1,5 jam.

Harga Redmi 10 5G

Itu lah ulasan mengenai 5 hal menarik Redmi 10 5G yang Nextren nilai saat melakukan hands-on, dan bagi kamu yang tertarik, berikut daftar harga Redmi 10 5G:

Baca Juga: Spesifikasi Redmi 10A di Indonesia, HP 1 Jutaan dengan Chipset Gaming

- RAM 4/128GB: Rp 2.799.000

- RAM 6/128GB: Rp 2.999.000

Jadi gimana menurut kamu Sobat Nextren mengenai Redmi 10 5G?

Apakah sesuai dengan penilaian Nextren mengenai 5 hal menarik Redmi 10 5G atau seperti apa?

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto