Update Akun DANA Premium, Limit Saldo DANA Bisa Sampai Rp 20 Juta

Kamis, 07 Juli 2022 | 10:30
DANA

Ilustrasi akun DANA Premium yang kini bisa simpan limit saldo sampai Rp 20 juta.

Nextren.com - Akun DANA Premium merupakan profil pengguna aplikasi DANA yang sudah melewati beberapa proses tahapan verifikasi.

Akun DANA Premium juga memiliki beberapa keuntungan melalui aksesibilitas fitur yang lebih lengkap dibandingkan dengan akun biasa.

Lebih lanjut, pihak perusahaan pun baru saja meluncurkan update akun DANA Premium yang dikatakan dapat meningkatkan pengalaman para penggunanya.

Mulai sekarang, pemilik akun DANA Premium bisa merasakan limit saldo DANA sampai Rp 20 juta.

Pihak perusahaan mengaku kalau inovasi barunya ini adalah sesuatu yang dapat membuat para pengguna akun DANA Premium bisa lebih leluasa lagi untuk menyimpan saldo di aplikasi dompet digital.

Mengingat sebelumnya, akun DANA Premium hanya diizinkan untuk menyimpan atau memiliki limit saldo DANA sebesar Rp 10 juta.

Selain itu, update akun DANA Premium kali ini juga telah merubah aturan pada batas nilai transaksi.

Jika awalnya para pengguna akun DANA premium hanya bisa melakukan transaksi maksimal bulanan sebanyak Rp 20 juta.

Kini pemilik akun DANA Premium diizinkan untuk bertransaksi hingga Rp 40 juta.

Baca Juga: 3 Tips Atur Keuangan Pasca Ramadan ala DANA, Agar Tak Kebobolan Manfaatkan Fitur Ini!

Dukung Aturan Baru Bank Indonesia

Adanya langkah anyar dari DANA untuk meningkatkan limit saldo para pengguna akun DANA Premium pun dikatakan sebagai salah satu dukungan pada aturan baru Bank Indonesia (BI).

"Sebagai bagian dari ekosistem ekonomi digital, DANA berkomitmen untuk mendukung penuh kebijakan Bank Indonesia mengenaik kenaikan batas nilai saldo yang elektronik yang dapat disimpan dan batas nilai transaksi bulanan uang elektronikregistered, kepada pengguna DANA," ucap CEO dan Co-Founder DANA Indonesia, Vince Iswara.

"Kami percaya bahwa keikutsertaan DANA dan dompet digital lainnya dapat mendorong inovasi sistem pembayaran, termasuk dalam rangka mendukung program pemerintah dan percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), serta mendorong akselerasi Ekonomi dan Keuangan Digital (EKD) yang inklusif dan efisien melalui kebijakan sistem pembayaran nontunai, sebagaimana visi Bank Indonesia," lanjutnya.

Lebih lanjut, Vince juga berhap bahwa update akun DANA Premium kali ini juga dapat menjadi refleksi dari penerimaan masyarakat terhadap dompet digital di Indonesia.

Pihak perusahaan menyebut bahwa data Bank Sentral mencatat nilai transaksi uang elektronik yang tumbuh hingga 42,06 persen pada kuartal pertama (Q1) 2022 dibanding tahun lalu.

DANA pun mengaku bahwa kini telah memiliki lebih dari 110 juta pengguna dengan jumlah transaksi lebih dari 10 juta per hari.

Dan adanya penerapan kenaikan limit saldo dan batas transaksi untuk akun DANA Premium juga dianggap bisa mendorong digitalisasi UMKM.

Sebab dengan limit saldo yang lebih besar, masyarakat dinilai akan lebih mudah untuk bertransaksi menggunakan dompet digital melalui sistem pembayaran QRIS.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya