Rekomendasi 5 Film Anime di Disney+ Hotstar, Ada Spy X Family Loh!

Selasa, 05 Juli 2022 | 15:10
Tribun Jambi

Rekomendasi film anime di Disney+ Hotstar, ada Spy X Family.

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com -Film Anime di Disney+ Hotstar kini hadir dengan beragam pilihan dan ada serial anime Spy X Family juga.

Spy X Family merupakan anime populer saat ini dan hadir berikut jadwalnya di Disney+ Hotstar.

Namun, tidak hanya Spy X Family yang dihadirkan oleh Disney+ Hotstar, oleh karena itu Nextren akan merekomendasikan 5 film anime di Disney+ Hotstar ini.

Baca Juga: 5 Film Anime Action Pilihan yang Wajib Ditonton, Paling Populer Loh!

Film anime yang tersedia di Disney+ Hotstar ada yang sudah selesai episodenya dan ada yang sedang berlangsung sehingga kita bisa menunggu di waktu yang tertulis.

Ada yang memiliki episode yang panjang, ada juga anime dengan episode pendek yang bisa kalian lihat di Disney+ Hotstar.

Kalian bisa melihat film anime di website atau aplikasi di bagian Koleksi Anime pada halaman antarmuka.

Namun jika bingung, kalian bisa melihat rekomendasi 5 film anime di Disney+ Hotstar yang sudah Nextren rampungkan.

Mari kita mulai dari film anime Spy X Family yang cukup populer saat ini, cek di halaman selanjutnya yuk!

Spy X Family

Anime Spy X Family saat ini sedang populer dikarenakan karakter Anya Forger, sesosok anak yang diadopsi oleh Loid Forger.

Kontan

Karakter Anya Forger di Spy X Family banyak disukai orang.

Loid Forger merupakan nama inisial karena ia adalah mata-mata organisasi WISE yang memiliki tujuan untuk menciptakan kedamaian tanpa ada perang.

Loid Forger atau Twilight ini mengadopsi Anya karena kepenting misi rahasia Operasi Strix, untuk melaksanakan misinya ia memerlukan seorang istri dan anak.

Baca Juga: PUBG Mobile Siap Kolaborasi dengan Anime Black Lagoon, Kapan Rilis?

Tanpa Loid ketahui, Anya punya kekuatan spesial membaca pikiran orang dan ternyata merupakan anak hasil penelitian yang kabur dari laboratorium.

Dengan begitu anak kecil berambut pink ini mengetahui ayah barunya merupakan mata-mata, begitu juga saat bertemu dengan ibu barunya, Yor.

Yor merupakan pembunuh bayaran yang dikenal dengan nama Throne Princess atau putri duri yang membutuhkan pasangan untuk membuktikan keadaannya baik-baik saja kepada adiknya Yuri.

Maka dari itu, Yor menerima tawaran Loid untuk jadi istri kontraknya dan merawat Anya, apakah Loid bisa menyelesaikan misi operasi Strix?

Film anime di Disney+ Hotstar yang kedua ialah Kaguya-Sama: Love Is War yang bisa kalian lihat detailnya di halaman selanjutnya.

Kaguya-Sama: Love Is War

Anime satu ini merupakan anime romance yang sudah hadir 3 season dan ketiganya bisa kalian tonton di Disney+ Hotstar.

Untuk mempermudah pencarian, kalian bisa cari nama Kaguya-Sama: Love Is War terlebih dahulu pada website dan aplikasi Disney+ Hotstar.

Kompas

Kaguya Shinomiya, karakter di Kaguya-Sama: Love Is War di Disney+ Hotstar.

Karena, ada dua Kaguya-Sama: Love Is War yang hadir di platform ini, untuk yang pertama berisi season 1 dan 2, sedangkan Kaguya-Sama: Love Is War Ultra Romantic ialah khusus yang ketiga.

Baca Juga: Sinopsis Film Jujutsu Kaisen 0, Guncang Tren Film Anime di Indonesia!

Anime ini selain ada sisi romantisnya, ada juga komedi yang membuat penonton ikut tertawa dengan tingkah Kaguya Shinomiya dan Miyuki Shirogane.

Keduanya saling suka namun karena gengsi yang tinggi mereka berperang untuk menjatuhkan gengsi satu sama lain agar menyatakan cinta duluan.

Selain kisah Kaguya dan Miyuki, ada juga kisah para anggota OSIS lainnya seperti Yu Ishigami, Chika Fujiwara, dan Miko Lino.

Untuk mengetahui apakah Kaguya dan Miyuki bisa bersatu, kalian bisa menontonnya di Disney+ Hotstar dan untuk Kaguya-Sama: Love is War Ultra Romantic tayang setiap hari Jumat.

Anime berikutnya ada Jujutsu Kaisen yang filmnya sempat hadir di bioskop Indonesia, untuk detailnya lihat ke halaman selanjutnya yuk!

Jujutsu Kaisen

Anime Jujutsu Kaisen merupakan anime genre supranatural dan aksi yang cukup banyak digemari di Indonesia.

Menceritakan Yuji Itadori seorang siswi SMA yang mengikut aktivitas dengan klub pemburu hantu padahal ia sangat bisa untuk masuk ke klub olahraga.

Suatu hari Itadori menemukan benda antik dan memberikannya ke kakak kelasnya di klub pemburu hantu.

Baca Juga: Ini Wujud Realme GT Neo2 Edisi Spesial Dragon Ball, Keren Gak?

Hotstar

Anime Jujutsu Kaisen bisa kalian tonton di Disney+ Hotstar.

Setelah itu mereka melakukan ritual dan membuka barang antik tersebut yang berisi jari, lalu jari tersebut ia makan.

Karena itu Itadori terkena kutukan yang dimana memiliki kekuatan siluman, akankah Itadori bisa mengendalikannya?

Haikyu!!

Haikyu menceritakan kehidupan remaja Shouyou Hinata yang menghidupkan kembali klub voli di sekolahnya.

Anime ini memiliki kisah yang cukup memotivasi untuk tidak menyerah dengan tujuan untuk menang.

Di Disney+ Hotstar anime Haikyu terdapat 4 season yang bisa kalian tonton pada saat libur atau saat senggang.

Tribun Sumsel

Film Haikyu!! yang bisa kalian tonton di Disney+ Hotstar.

Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba

Kimetsu No Yaiba merupakan anime yang bergenre supranatural dan aksi yang cukup menegangkan di tiap seasonnya.

Tanjiro Kamado harus mengalami kenyataan pahit kehilangan hampir seluruh keluarganya karena dibasmi oleh iblis.

Baca Juga: Asyik! Beli OPPO A96 Bisa Dapat Tiket Nonton Thor Love and Thunder

Adiknya, Nezuko Kamado dapat bertahan meski sudah mendapat gigitan iblis karena bantuan anggota pembasmi iblis.

Hotstar

Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba di Disney+ Hotstar.

Tanjiro pun ditolong oleh orang tersebut dan dibuat menjadi anggota korps pembasmi iblis dengan banyak latihan.

Hampir menyerah namun Tanjiro akhirnya berhasil menjadi anggota korps pembasmi iblis dan mendapat dua teman baru yaitu Zenitsu Agatsuma, dan Inosuke Hashibira.

Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba di Disney+ Hotstar sudah tersedia 3 season yang bisa kalian tonton.

Itulah kelima rekomendasi film anime di Disney+ Hotstar yang bisa kalian tonton saat butuh hiburan. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya