Cara Atasi WhatsApp Web di Laptop atau PC Keluar Sendiri, Gampang Kok!

Rabu, 06 Desember 2023 | 09:34
Nextren

WhatsApp Web

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - WhatsApp Web merupakan layanan berbagi pesan online WhatsApp yang dilakukan melalui situs web yang dibuka di laptop atau PC.

Pemilik akun WhatsApp biasanya menghubungkan perangkat ponsel dengan laptop atau PC tersebut menggunakan WhatsApp Web agar lebih mudah dalam beraktivitas.

Kendati demikian, sejumlah pengguna kerap mengeluh kalau WhatsApp Web di laptop atau PC bisa keluar sendiri secara tiba-tiba.

Alhasil, kondisi itu pun kerap menyulitkan dan justru memperlambat kegiatan yang ingin dilakukan oleh pengguna.

Guna mengatasi masalah tersebut, Nextren ingin membagikan cara atasi WhatsApp Web di laptop atau PC keluar sendiri.

Kamu dapat melakukannya dengan mudah dan cepat tanpa perlu khawatir akun WhatsApp Web akan keluar dengan sendirinya secara mendadak.

Penasaran? Simak yuk selengkapnya di halaman selanjutnya.

Baca Juga: Anti Ribet! Begini Cara Mengatasi Masalah WhatsApp Web Sulit Terhubung

Akibat Fitur Keamanan WhastApp Web

Berbicara soal WhatsApp Web di laptop atau PC keluar sendiri, sebenarnya kejadian ini merupakan akibat fitur keamanan WhatsApp Web.

Pihak perusahaan memiliki sebuah fitur disebut auto log out, dimana akun WhatsApp Web akan secara otomatis keluar saat tidak digunakan selama kurun waktu tertentu.

Dan dengan begitu, kamu perlu melakukan beberapasettingan kecil terhadap akun WhatsApp Web milikmu.

Cara atasi WhatsApp Web di laptop atau PC keluar sendiri

1. Buka situs WhatsApp Web di alamat web.whatsapp.commelalui laptop atau PC

2. Lalu saat ingin masuk ke akun WhastApp milikmu, perhatikan kolom "Keep Me Sign In" yang ada di bawah Kode QR

3. Jika kolom tersebut belum masih kosong, kamu bisa langsung mengkliknya sampai keluar tanda centang

Baca Juga: 3 Cara Mengenali Modus Para Penipu Lewat Pesan di Aplikasi Whatsapp

4. Pindai Kode QR untuk menghubungkan dan menyinkronkan akun WhatsApp di smartphone dengan WhatsApp di laptop atau PC.

5. Lakukan tes terlebih dahulu untuk melihat apakah fitur auto log out di WhatsApp Web milikmu sudah tidak berfungsi berkat kolom "Keep Me Signed In" tadi.

Jika uji coba berhasil, maka dapat dipastikan kalau akun WhatsApp Web di laptop atau PC tidak akan keluar sendiri lagi.

So, gampang banget kan Sobat Nextren untuk mengatasinya?

Semoga informasi ini dapat membantu kamu yang ingin menghentikan masalah WhatsApp Web di laptop atau PC keluar sendiri.

(*)

Editor : optimization

Baca Lainnya