Demi Kualitas, Apple Bakal Ajak Samsung Kembangkan Chipset M2

Jumat, 22 April 2022 | 20:30
9to5mac

Ilustrasi chipset M2

Nextren.com -Apple saat ini tengah mempersiapkan chipset M2 sebagai prosesor generasi berikutnya Apple Silicon.

Chipset M2 didesain sebagai penerus Apple M1 saat ini hampir berusia 2 tahun.

Apple diprediksi akan membawakan banyak peningkatan dari segi efisiensi performa komputasi dan peningkatan performa olah grafis.

Dari segi produksi, Apple dilaporkan akan bekerja sama dengan Samsung untuk menghadirkan chipset M2.

Kerja sama antara Apple dan Samsung akan berfokus pada penyediaan flip chip ball grid array (FC-BGA) untuk chipset M2.

Baca Juga: Apple Dikabarkan Akan Berhenti Jual iPhone 11 Setelah iPhone 14 Rilis

Dilansir dari ET News (via 9to5mac), Samsung akan kembali dipercaya untuk memasok suku cadang FC-BGA chipset M2.

Sebelumnya, Apple juga mempercayakan Samsung sebagai pemasok suku cadang FC-BGA untuk chip M1.

Laporan meyebutkan bahwa Samsung berpartisipasi dalam proyek pengembangan chipset M2 karena suku cadangnya terbukti berkualitas baik dan cocok digunakan di chipset seri-M Apple.

Apple sebenarnya bisa saja beralih ke perusahaan teknologi lainnya sebagai pemasok suku cadang FC-BGA.

Namun, Apple lebih setia kepada Samsung karena kualitasnya.

Baca Juga: TSMC Mulai Produksi Chipset 3nm Tahun Ini, Lebih Kencang Lebih Hemat Daya

Beberapa perusahaan pemasok FC-BGA banyak tersebar di Taiwan dan Jepang.

Namun, mayoritas perusahaan tersebut memiliki kualitas FC-BGA yang tak sebaik Samsung.

Sementara itu, LG Innotek juga memasok FC-BGA, namun mereka tak akan mengambil bagian dalam pengembangan chipset M2.

Ilustrasi chipset Apple M2

Baca Juga: Harga iPhone 11 64GB Turun Rp 5 Juta, Masih Keren Untuk Lebaran Nanti

Saat ini, Apple dikabarkan telah melakukan uji coba chipset M2 di sejumlah perangkat Mac.

Apple dilaporkan telah menguji chipset M2 di 6 perangkat Mac yaitu, Macbook Air, Macbook Pro, Mac Mini, Mac Pro 16 inci, Mac Pro, dan Macbook Pro Entry Level.

Sayangnya, masih belum ada jadwal ataupun bocoran resmi dari Apple tentang peluncuran chipset M2.

Berdasarkan rumor yang beredar, Apple akan mulai meluncurkan M2 mulai pertengahan tahun ini.

Tetap ikuti Nextren untuk perkembangan informasi seputar peluncuran chipset M2.

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto