Guru Trading Binary Option Fakarich Diciduk Polisi, Indra Kenz Tak Lagi Kesepian?

Selasa, 05 April 2022 | 12:00
Instagram Fakarich

Fakarich atau Fakar Suharti Pratama

Nextren.com -Setelah lama menjadi buronan, Fakar Suhartami Pratama alias Fakarich ditahan Bareskrim Polri.

Pihak Kepolisian melakukan penahanan Fakarich setelah ia ditetapkan menjadi tersangka penipuan trading binary option Binomo pada Senin (4/4/2022).

Fakarich sendiri dikenal luas sebagai mahaguru atau mentor dari affiliator Binomo, Indra Kenz.

Fakarich kerap membuat konten bersama Indra Kenz yang mengungkap tentang seluk beluk robot trading Binomo.

Dalam kontennya, Fakarich dan Indra Kenz kompak untuk merayufollower dan subscribernya untuk ikut trading Binomo.

Baca Juga: Monica Christy Bongkar 34 Nama Affiliator Trading Selain Indra Kenz & Doni Salmanan

Dilansir dari Kompas.com, penahanan dilakukan berdasarkan Surat Perintah Pnehanan nomor: Sp. Han/42/RES2.5/IV/2022/Dittipedeksus tanggal 5 April 2022.

Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri Brigjen Whisnu Hermawan mengatakan, Fakarich ditahan di Rumah Tahanan (Rutan) Bareskrim Polri.

Whisnu mengatakan bahwa penahanan Fakarich dilakukan karena pertimbangan subyektif dan obyektif.

Baca Juga: Bos Binomo Indra Kenz Terendus Ada di Karibia, Penerima Disamarkan dan Diduga Raih Dana Rp 125 Miliar

Alasan subyektifnya Fakarich ditakutkan akan melarikan diri dan menghilangkan barang bukti.

Kemudian, alasan obyektifnya adalah ancaman hukuman terhadap pasal yang dipersangkakan kepada tersangka di atas 5 tahun.

Fakarich sendiri menjalani pemeriksaan sebagai saksi di Bareskrim Polri pada Senin (4/4).

Dilansir dari Kompas, berdasar hasil pemeriksaan, pihak Kepolisian menemukan 2 alat bukti yang membuat Fakarich ditetapkan sebagai tersangka kasus Binomo.

"Dari hasil pemeriksaan ditemukan 2 alat bukti. Akhirnya ditetapkan jadi tersangka," ujar Whisnu seperti dilansir dari Kompas.com.

Fakarich akan ditahan selama 20 hari ke depan di Rutan Bareskrim Polri.

Fakarich menjadi affiliator binary option yang ditahan pihak kepolisian setelah Doni Salmanan dan Indra Kenz.

Pihak Kepolisian sebelumnya juga telah menahan Brian Edgar Nababan yang menjadi Manager Development Binomo pada 1 April lalu.

Baca Juga: Bos Robot Trading Fahrenheit Ditangkap, OJK Ungkap 11 Investasi Ilegal Robot Trading Lainnya

Ramainya penangkapan affiliator binary option dan jaringannya merupakan bentuk komitmen pihak Kepolisian untuk mengusut tuntas kasus penipuan berkedok trading binary option.

Tetap ikuti Nextren untuk update informasi terbaru seputar kasus trading binary option.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya