Selebgram Jadi Calo Tiket Konser Justin Bieber, Patok Harga Tak Masuk Akal!

Kamis, 31 Maret 2022 | 17:50

Poster konser Justin Bieber di Jakarta

Nextren.com -Justin Bieber akan menggelar konser di Jakarta pada akhir tahun ini.

Pihak promotor konser telah membuka pembelian tiket konser pada 29 Maret 2022 lalu.

Penjualan tiket konser Justin Bieber di Jakarta mendapatkan animo tinggi dari penggemar Justin Bieber atau Beliebers Indonesia.

Kendati demikian, banyak Beliebers di Twitter dan Instagram mengaku tak kebagian tiket konser Justin Bieber.

Baca Juga: Berburu Tiket Konser Justin Bieber di Jakarta, Netizen Keluhkan Email Konfirmasi

Permintaan yang tinggi dari penggemar terhadap tiket konser Justin Bieber ini membuat beberapa pihak menjadi calo tiket konser Justin Bieber.

Bahkan, beberapa selebgram di Instagram dan TikTok juga menjadi calo tiket Justin Bieber.

Sayangnya, calo selebgram mematok harga tiket konser Justin Bieber yang tak masuk akal.

Berdasarkan pantauan tim Nextren,selebgram-selebgram tersebut mengambil keuntungan lebih dari 100% dari harga normal.

Penasaran dengan harga tiket yang dijual oleh calo selebgram? Simak penjelasan di halaman berikutnya.

Akun @peach*** di Twitter mengungkapkan beberapa selebgram calo tiket Justin Bieber yang menjual tiket dengan harga tinggi.

Selebgram TikTok menjual tiket Justin Bieber CAT 3 dengan harga mulai dari Rp 15,5 juta.

Padahal harga normal CAT 3 hanya dipatok Rp 3,4 juta saja.

Twitter
Twitter

Kolase unggahan selebgram yang menjadi calo tiket konser Justin Bieber

Baca Juga: Link Pembelian Tiket Konser Justin Bieber Sulit Diakses, ini Penyebabnya!

Sementara itu, sejumlah selebgram "centang biru" di Instagram menjual tiket konser Justin Bieber dengan harga mulai dari Rp 7 juta untuk CAT 4.

Padahal harga tiket normal CAT 4 hanya dibanderol Rp 2,8 juta.

Hal tersebut menunjukan bahwa para selebgram calo mengambil keuntungan lebih dari 100% per tiketnya.

Baca Juga: Justin Bieber Gelar Konser Metaverse Pertama, Begini Penampilannya

Bagi kamu yang tertarik untuk membeli tiket konser Justin Bieber, ada baiknya kamu tak melakukan "Panic Buying" dan merugikan diri sendiri.

Pasalnya, harga-harga yang ditawarkan selebgram calo di atas sangatlah tak masuk akal.

Pihak promotor konser juga seharusnya melakukan pengawasan lebih ketat kepada oknum-oknum calo yang mengambil keuntungan tak masuk akal.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya