ko
Nextren.com - Google punya game dan kuis ringan yang mengasyikkan untuk dinikmati.
Salah satunya Kuis Hari Bumi Google yang kini tengah ramai dimainkan para pengguna internet.
Kuis bertajuk “Hewan Apa yang Mewakili Dirimu?” berisi sejumlah pertanyaan personal yang perlu dijawab pengguna.
Nantinya, jawaban pemain akan digunakan Google untuk menampilkan hewan beserta penjelasan sifat yang dimilikinya.
Penjelasan tersebut diyakini sebagai representasi sifat pengguna yang didasarkan pada jawaban-jawaban yang telah dipilihnya.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Main Game di Telegram, Ada Permainan Kuis dan Kartu UNO
Tren kuis Hari Bumi Google ini juga sempat ramai pada tahun 2015.
Kuis yang dimainkan memiliki cara bermain yang sama, yaitu menjawab berbagai pertanyaan dan untuk melihat sifat pengguna.
Secara default, kuis ini menggunakan bahasa Inggris, namun, pengguna Google dapat mengubahnya ke berbagai bahasa yang diinginkan. Salah satunya bahasa Indonesia.
Sebelum memasuki link kuis Hari Bumi, berikut ini cara mengubah pengaturan bahasa di Google.
Cara mengubah bahasa di Google lewat PC
- Masuk ke Google Chrome Pilih “Settings” yang ditandai dengan ikon gerigi di kanan atas
- Klik “Languages” Klik “Show more” untuk menampilkan seluruh bahasa
- Pilih “Indonesia” Klik “Save”
- Selesai, kini pengaturan bahasa telah diubah menjadi bahasa Indonesia
Cara mengubah bahasa di Google lewat HP
- Masuk ke Google Chrome di smartphone Anda
- Klik "More" di pojok kanan bawah
- Klik "Settings" Pilih "Language & region"
- Klik "Search language" Kemudian pilih bahasa Indonesia
- Setelah pengaturan bahasa telah diubah kunjungi link berikut ini
- Halaman utama akan menampilkan kuis Hari Bumi Google dengan beberapa pertanyaan yang perlu Anda jawa
- Pilih jawaban yang merepresentasikan Anda
- Setelah jawaban rilis, Anda dapat membagikan, mencoba kembali, atau menelusuri maknanya lebih detail dengan klik "Telusuri"
Adapun beberapa pertanyaan yang perlu dijawab pengguna antara lain:
- Apa yang biasa kamu lakukan di Jumat malam
- Jika bertemu teman yang menggunakan pakaian yang sama dalam pesta, apa reaksimu
- Pilih camilanmu Apa yang kamu harapkan dari pasangan
- Pilih hobimu
Meskipun Hari Bumi diperingati setiap tanggal 22 April, namun kuis Hari Bumi Google dapat dimainkan kapan saja dan menjadi daya tarik tersendiri bagi pengguna.
Jawaban dari kuis ini pun dapat dibagikan di berbagai media sosial seperti Twitter, WhatsApp, dan lain sebagainya untuk dijadikan sebagai hiburan tersendiri.
Beberapa di antaranya seperti pengguna-pengguna Twitter yang membagikan hasil jawaban mereka berikut ini.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Main "Kuis Hari Bumi", Game di Google yang Sedang Ramai"Penulis : Soffya Ranti