5 Toko Online Jual Case Samsung Galaxy S22 Series, Harga Mulai 40 Ribu

Minggu, 27 Februari 2022 | 12:30

Samsung Galaxy S22 dan S22+

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com -Samsung Galaxy S22 Series merupakan hp yang sedang tren saat ini, brand pun sudah melakukan pre order yang akan diterima oleh pembeli pada 4 Maret 2022.

Sambil menunggu hp kalian sampai ke rumah masing-masing kalian bisa membeli aksesori yang menarik nih.

Meskipun nantinya pembeli yang melakukan pre order Galaxy S22 Series mendapat case original Samsung, tidak menutup kemungkinan kalian untuk membeli case lagi.

Baca Juga: Skor Benchmark Samsung Galaxy S22 Tak Lebih Tinggi dari iPhone 11 ?

Nextren menemukan ada 5 toko online di tiga e-commerce yang bisa kalian cek.

Kelima toko online ini menjual case Samsung Galaxy S22 Series yang terdiri dari Galaxy S22, Galaxy S22+, dan Galaxy S22 Ultra.

Dengan begitu kalian tetap bisa bergaya dan aman dengan case baru serta case hp sangat berguna untuk kalian yang tidak mau terkesan pamer.

Spigen Official

Toko ini ditemukan Nextren di aplikasi Tokopedia dan menawarkan case untuk ketiga perangkat Galaxy S22 Series.

Spigen menawarkan case bening dengan berbagai bahan dan jenis seperti dengan tempat kartu, ada juga yang tersedia kick stand.

Harganya sekitar 200 ribuan, sedangkan untuk case berbahan ultra thin ditawarkan hingga 300 ribuan Rupiah.

Namun ada juga yang agak terjangkau, yaitu sekitar 175 ribu Rupiah untuk model 3D Pattern.

Bagi kalian yang penasaran bisa mengunjungi tokonya diSINI.

Baca Juga: Unboxing dan Hands-On Samsung Galaxy Tab S8, Bukan Sembarang Tablet

OuYan.id

Untuk kalian yang tidak ingin Galaxy S22 Series tampil biasa saja bisa mengecek toko OuYan.id di Shopee.

Toko online ini menawarkan case dengan model yang terlihat mahal atau mewah.

OuYan.id juga menyediakan case bagi ketiga perangkat di Galaxy S22 Series.

Rata-rata case hp untuk Galaxy S22 Series di toko ini dijual seharga 80 ribu Rupiah dan menurut Nextren dari desain case yang ditawarkan lebih segmented ke perempuan.

Namun, bukan sama sekali tidak ada untuk laki-laki, OuYan.id juga menjual case bening dengan harga sekitar Rp 17 ribuan.

Bagi kalian yang penasaran bisa cek diSINI.

Unomax

Unomax termasuk toko online flagship di aplikasi Shopee dan memang sudah terkenal menjual case dari hp Android hingga iPhone.

Baca Juga: Ini 3 Fungsi S Pen Untuk Produktivitas di Samsung Galaxy S22 Ultra

Desain case yang ditawarkan oleh Unomax terlihat sangat simple dan sepertinya banyak disukai oleh pengguna laki-laki.

Bagi kalian yang mencari case kulit untuk Galaxy S22 Series, Unomax pun menyediakannya dengan harga Rp 175 ribu.

Tetapi ada juga case seperti yang ada pada toko Spigen dengan harga sekita 300 ribuan Rupiah.

Bagi kalian yang tertarik dengan desain simple dan dominan berwarna hitam bisa cek toko Unomax diSINI.

Qichengda.id

Toko keempat ini berasal dari luar, sehingga ada kemungkinan pengiriman barang akan cukup memakan waktu.

Qichengda.id juga menawarkan case hp Samsung Galaxy S22 Series dari yang simple hingga yang lucu.

Menurut Nextren, untuk kalian yang masih remaja dan ingin yang lucu-lucu bisa mengecek case di toko Qichengda.id yang bisa ditemukan di aplikasi Shopee.

Harga case Galaxy S22 Series ditawarkan mulai dari 40 ribu hingga 70 ribuan Rupiah.

Baca Juga: iPhone 13 Pro Max vs Samsung Galaxy S22 Ultra, Lebih Baik Mana?

Bagi kalian yang penasaran, bisa cek tokonya diSINI.

Szmyle.id

Toko online yang terakhir ini bersumber dari aplikasi Shopee, meskipun tidak menjual banyak macam case hp Samsung Galaxy S22 Series, namun toko ini bisa saja menjadi yang kalian cari.

Case ini terlihat lucu karena bergambar astronaut dan berbahan soft case, sayangnya belum ada yang memberikan review karena belum ada yang membeli.

Namun untuk tingkat kepercayaan toko mendapat penilaian 4.8, kalian juga bisa melihat detail toko sebelum membeli terlebih dahulu.

Nantinya jika kalian memesan case di toko Szmyle.id, kalian perlu menunggu karena dikirim dari luar negeri.

Szmyle.id juga menawarkan case hp lucu lainnya untuk tiap brand hp Android dengan harga terjangkau.

Untuk kalian yang penasaran bisa cek toko diSINI. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya