2 Cara Mudah Download Video Twitter, Gak Perlu Aplikasi Tambahan!

Rabu, 23 Februari 2022 | 14:00

Twitter

Nextren.com -Twitter kini telah menjadi platform sosial media terpopuler dengan ratusan juta pengguna aktif di seluruh dunia.

Twitter dikenal sebagai platform media sosial terupdate yang menghadirkan kabar-kabar terkini di seluruh aspek kehidupan.

Selain itu, Twitter juga memiliki fitur berbagi video yang memanjakan penggunanya.

Sayangnya, Twitter iOS, Android, dan Desktop tak memiliki fitur untuk download konten video.

Kendati demikian, pengguna masih bisa mendownload video Twitter tanpa memerlukan aplikasi tambahan.

Nah, kali ini tim Nextren bakal berbagi 2 cara mudah download video Twitter tanpa perlu aplikasi tambahan. Yuk, simak selengkapnya.

Baca Juga: Perempuan Ini Jadi Tren di Twitter karena Sendok Plastik, Ini Sebabnya

Download via Situs Twitter Video Downloader

Kamu bisa memanfaatkan layanan situs Twitter Video Downloader untuk mengunduh video Twitter dengan mudah dan gratis.

Berikut langkah-langkah mendownload video Twitter via Twitter Video Downloader.

1. Buka Twitter dan pilih video yang ingin kamu download.

2. Klik ikon "Share" atau "Bagikan" pada bagian bawah tweet video tersebut.

3. Pilih opsi "Copy link to tweet" atau "Salin tautan ke tweet".

4. Buka browser kamu dan klik linkhttps://twittervideodownloader.com.

5. Paste tweet URL yang telah kamu copy di bagian text box yang bertuliskan "Enter link/url".

6. Klik "Download", secara otomatis video akan muncul dan kamu bisa memilih opsi kualitas video.

Baca Juga: Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark, Asyik Buat Koleksi!

Download dengan Bot Twitter

1. Buka Twitter dan pilih video yang ingin kamu download.

2. Balas tweet video tersebut denganme-mention atau menyebut akunbot Twitter.

3. Kamu bisa me-mention bot Twitter dengan menuliskan @GetVideoBot atau @DownVideoBot.

4. Setelah beberapa detik, bot tersebut akan mengirimkan link video yang ingin kamu unduh di kolom reply.

5. Klik link tersebut dan unduh video tersebut di iPhone, Android, ataupun laptop kamu.

Nah, itu tadi merupakancara mudah download video Twitter tanpa perlu aplikasi tambahan.

Tetap ikuti Nextren untuk informasi menarik seputar teknologi.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya