WhatsApp Akan Ubah Tampilan Fitur Kamera Demi Tingkatkan Privasi

Kamis, 17 Februari 2022 | 11:00
https://www.maxpixel.net/photo-2317207

Ilustrasi WhatsApp

Nextren.com - WhatsApp telah menjadi platform messenger yang memiliki banyak pengguna di seluruh dunia.

Mulai dari anak-anak, remaja, sampai orang dewasa, tidak sedikit yangrutin mengirim pesan melalui WhatsApp.

Gunamenjaga eksistensinya, anak perusahaan Meta ini tidak berhenti melakukan inovasi demiinovasi.

Salah satubentuk inovasi yang rutin dilakukan oleh WhatsApp adalahmelakukan update terhadap fitur-fitur yang ada di aplikasinya.

Baca Juga: WhatsApp Bakal Hadirkan Fitur Cover Foto, Bikin Profil Makin Kece!

WhatsApp sendiri memang sering memperbarui berbagai macam fitur yang ada di platformnya dari waktu ke waktu.

Sejak pertama kali dirilis di tahun 2009, sudah tidak terhitung berapa pembaruan yang WhatsApp luncurkan.

Terbaru, WhatsApp dikabarkan memiliki rencana untuk memperbarui fitur kamera.

Melansir dari9to5mac, fitur kamera WhatsApp akan berubah dari segi tampilan.

Recananya, perubahan ini akan diluncurkan untuk pertama kalinya di aplikasi WhatsApp for iOS. Selengkapnya dapat dibaca di halaman selanjutnya.

Selama ini, saat pengguna iPhone akan mengambil foto atau video lewat WhatsApp gambar yang ada di galeri selalu muncul.

Terdapat 6 slide yang masing-masing menampilkangambar yang disimpan di galeri pengguna.

Hal tersebut dirasa mengganggu kenyaman dan privasi pengguna,terlebihketika yang mengambil foto atau video adalah orang lain.

Gambar-gambar di galeri yang mungkin tidak seharusnya dilihat orang lain bisa saja tersebar.

Namun lewat pembaruan yang akan dirilis, WhatsApp memastikan hal tersebut tidak akan terjadi lagi karena tampilan fitur kamera akan berubah.

Berikut ini adalah tampilan terbaru fitur kamera WhatsApp yang dibagikanWABetaInfo.

Selain itu,WABetaInfojuga turut membagikan perbandingannya dengan fitur kamera WhatsApp versi lawas.

Baca Juga: WhatsApp Lakukan Uji Coba Final Fitur Message Reaction, Kapan Rilis?

WABetaInfo
WABetaInfo

Update fitur kamera untuk WhatsApp for iOS

Nantinya tampilan fitur kamera WhatApp akan menyerupai fitur kamera Native yang ada di iPhone.

Sementara itu, kini publik dibuat penasaran dengan waktu perilisan update fitur kamera WhatsApp tersebut.

Lalu, kapan fitur baru tersebut akan dirilis ke publik? Yuk lanjut di halaman berikutnya.

Sampai sekarang, WhatsApp masih belum mengumumkan kapan update fitur kamera itu akan hadir di aplikasi WhatsApp for iOS.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dariWABetaInfo, saat ini fitur tersebut sudah masuk tahap uji coba.

Namun uji coba itu sifatnya terbatas bagi Beta Tester saja, sehingga publik belum bisa mencoba update fitur kamera WhatsApp.

Tapi kedepannya, WhatsApp pasti akan memberikan pegumuman ketika update tersebut sudah siap untuk diluncurkan. (*)

Baca Juga: WhatsApp Kembangkan Fitur Transfer Pesan dari HP Android ke iPhone

Tag

Editor : Wahyu Subyanto