Bocoran Hasil Jepretan Kamera Redmi K50 Gaming Beredar, Keren Gak?

Selasa, 15 Februari 2022 | 13:00
Redmi

Redmi K50 Gaming Edition

Nextren.com - Dalam beberapa tahun terakhir, Xiaomi telah berkembang menjadi salah satu produsen smartphone terbaik di dunia.

Banyak smartphone-smartphone dengan berbagai macam tipe dan seri yang telah dilahirkan oleh Xiaomi.

Tidak ingin berhenti berinovasi, Xiaomi dikabarkan akan merilis sebuah seri smartphone baru.

Melalui anak perusahaanya yaitu Redmi, Xiaomi akan merilis Redmi K50 Gaming Edition.

Baca Juga: Redmi K50 Akan Mendukung Fast Charging 100W, isi Baterai Super Ngebut!

Redmi K50 Gaming Edition sendiri merupakanbagian dari Redmi K50 Series.

Sebagai informasi, Redmi K50 Series kemungkinan akan memiliki 3 model smartphone lain yaituRedmi K50, Redmi K50 Pro, dan Redmi K50 Pro+.

Seperti namanya, Redmi K50 Gaming Edition akan menjadi seri HP gaming yang ada di Redmi K50 Series.

Sementara itu,belum ini Redmi telah membagikan bocoran hasil jepretan kamera Redmi K50 Gaming Edition.

Selengkapnya dapat dibaca di halaman selanjutnya.

Melansir dari GSMArena, kamera utama smartphone Redmi K50 Gaming Edition memiliki resolusi sebesar 64MP.

Nantinya, kamera utama Redmi K50 Gaming Edition akanmenggunakan sensorIMX686 besutan Sony.

Dengan sensor tersebut, HP Android anyar ini disebut-sebut bakal bisa mengambil foto di malam hari dengan hasil yang impresif.

Untuk resolusi foto, Redmi K50 Gaming Edition bisa mengambil foto dengan resolusi maksimal di angka 9,248x6,944-pixels.

Berikut adalah bocoran jepretan kamera utama Redmi K50 Gaming Edition yang dibagikan langsung oleh Redmi.

Baca Juga: Xiaomi Pamer Spek Redmi K50 Gaming Edition, Layar OLED dan Kamera 64MP

Weibo/Redmi
Weibo/Redmi

Bocoran jepretan kamera utama Redmi K50 Gaming Edition saat kondisi malam hari

Selain kamera utama, Redmi turut membagikangambaran hasil jepretan kamera selfie Redmi K50 Gaming Edition yang dibagikan Xiaomi.

Weibo/Redmi
Weibo/Redmi

Bocoran jepretan kamera selfie Redmi K50 Gaming Edition

Di bagian kamera selfie, Redmi menerangkan bahwa Redmi K50 Gaming Edition akan mempunyai resolusi sebesar 20MP.

Sama seperti kamera utama, kamera selife Redmi K50 Gaming Edition juga menggunakan sensor milik Sony, yakni Sony IMX596.

Lalu, kapan Redmi K50 Gaming Edition bakal dirilis ke publik? Yuk lanjut di halaman berikutnya.

Redmi mengkonfirmasi bahwa Redmi K50 Gaming Edition akan dirilis dalam waktu dekat.

Jelasnya,HP Android anyar itu akan diluncurkan tanggal 16 Februari 2022 mendatang.

Nantinya, Redmi K50 Gaming Edition baru akan dirilis untuk publik Tiongkok saja.

Setelah itu barulah Redmi K50 Gaming Edition akan meluncur secara global di banyak negara di dunia.

Pada tanggal yang sama, 3 model lain dari Redmi K50 Series diprediksi juga akan meluncur.

Baca Juga: Xiaomi Konfirmasi Redmi K50 Gaming Edition Akan Rilis di Waktu Dekat

Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait bocoran hasil jepretan kamera Redmi K50 Gaming Edition yang dibagikan langsung oleh anak perusahaan Xiaomi, Redmi.

Terus perbarui berita terkini hanya di Nextren guna mengetahui update seputar Redmi K50 Gaming Edition. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya