Profil Remy Gardner, Pembalap MotoGP yang Disebut Permalukan Indonesia

Rabu, 09 Februari 2022 | 09:53

Remy Gardner

Nextren.com -Pembalap MotoGP Remy Gardner sedang menjadi perbincangan hangat netizen di Indonesia.

Remy Gardner mendapat sorotan dari netizen Indonesia karena unggahan Instastories di Instagram pribadinya.

Unggahan tersebut menunjukan foto salah satu hotel dan resort di lombok bertuliskan "Worse place to be #Lombok".

Jika diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia, caption tersebut memiliki arti "Tempat yang lebih buruk".

Netizen Indonesia menganggap bahwa unggahan tersebutmempermalukan dan menjelek-jelekan Indonesia.

Namun, anggapan netizen tersebut ternyata salah kaprah.

Akun twitter @amert**** menjelaskan bahwa "worses place to be" merupakan ungkapan kekaguman dan pujian yang sangat dalam bahasa Inggris.

"Itu ungkapan yang lumrah dalam bahasa Ingrris untuk mengungkapkan kekaguman," ujar akun Twitter @amert****.

Baca Juga: Pembalap MotoGP Remy Gardner Permalukan Indonesia? Ini Instastories yang Disorot Netizen

Profil Remy Gardner

Remy Christopher Gardneradalah pembalap MotoGP asal Australia yang lahir pada 24 Februari 1998.

Pembalap asal Australia ini merupakan salah satu dari 5 rookie di MotoGP 2022 dengan usia muda.

Remy Gardner datang di MotoGP 2022 dengan membawa status juara Moto2 2021.

Karier Remy di kelas Moto2 dimulai pada 2016 bersama tim Tasca Racing.

Remy Gardner membutuhkan waktu 5 tahun untuk bisa menjadi juara dunia Moto2.

Tercatat, Remy Gardner pernah berpindah-pindah tiim pada tahun 2016, 2019, dan 2021.

Saat ini, Remy Gardner bergabung di tim Tech3 KTM Factory Racing dengan nomor 87.

Twitter/GardnerRemy

Bakal bersaing dengan 4 pembalap, Remy Gardner mengaku terbebani dengan target gelar Rookie of the Year alias debutan terbaik di MotoGP 2022

Baca Juga: Foto Selfie Mark Marquez Jadi Tren di Twitter, Siap Taklukan Mandalika!

Remy Gardner sukses menyabet juara dunia MOto2 berkat peran sang ayah, Wayne Gardner.

Wayne Gardner sendiri adalah veteran MotoGP 500cc pada era 1980-an.

Wayne Gardner pernah menjadi juara dunia GP 500cc (cikal bakal kelas MotoGP) pada 1987.

Saat itu, Wayne Garner menjadi pembalap pertama Australia yang sukses menorehkan gelar juara dunia kelas primer di Grand Prix.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya