Kelebihan dan Kekurangan vivo V23 5G, Cek Sebelum Beli HP 5 Jutaan Ini

Selasa, 01 Februari 2022 | 14:00
YouTube/ vivo Indonesia

vivo V23 5G dengan varian warna Sunshine Gold.

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - vivo V23 5G merupakan perangkat yang hadir sebagai pelengkap di pasar persaingan ponsel kelas menegah tahun 2022.

Diperkenalkan di minggu ketiga bulan Januari, vivo membenamkan sejumlah spesifikasi andalan pada vivo V23 5G.

Bahkan pihak perusahaan pun mengklaim kalau HP 5G terbarunya ini memiliki inovasi-inovasi yang dapat menarik perhatian konsumen.

Misalnya saja seperti teknologiColor Changing Glass yang ada pada vivo V23 5G varian warna Sunshine Gold.

Atau mungkin penyematan duaselfie camera yang dikatakan dapat meningkatkan pengalaman saat berswafoto dengan banyak orang.

Kendati demikian, setelah melakukan review vivo V23 5G beberapa waktu lalu, Nextren memiliki beberapa penilaian terhadap kelebihan dan kekurangan vivo V23 5G.

Mau tahu apa saja yang perlu diperhatikan sebelum membeli vivo V23 5G seharga Rp 5.999.000 ini?

Simak selengkapnya di halaman berikutnya ya Sobat Nextren.

Baca Juga: 10 HP Flagship Terkencang di Bulan Desember 2021 versi AnTuTu

Kelebihan vivo V23 5G

Jika berbicara soal kelebihan dari vivo V23 5G, kita tidak bisa melupakan desainnya yang nampak lebih trendi jika dibandingkan generasi pendahulunya.

Dengan desain yang bisa disetarakan dengan smartphone-smartphone di kelas atas, vivo V23 5G pun hadir dengan teknologi Color Changing Glass.

Hal itu bisa menjadi keunikan tersendiri bagi para pengguna yang hobi bereksplorasi terhadap desain ponsel.

Lalu kelebihan berikutnya tidak bukan dan tidak lain adalah kamera selfie, dimana vivo V23 5G datang dengan pembekalandual selfie camera.

Bahkan untuk resolusinya, kamera selfie vivo V23 5g berkemampuan 50MP dan disokong oleh sensor kamera 8MP Super Wide Angle.

Tak ketinggalan, pada sisi kanan kiri kamera selfie itu juga tersematkan Dual Tone Spotlight atau dua lampu yang dapat dimaksimalkan ketika selfie di tempat minim cahaya.

Kamu pun juga sudah bisa menikmati sistem operasi terbaru yakni Android 12 yang dipadukan dengan sistem antarmuka FuntouchOS 12 milik vivo.

Baca Juga: Inilah Daftar Fitur Kamera vivo Y21T, Setara Kamera HP Flagship?

Baca Juga: Vivo V23 5G Punya Dual Kamera Selfie Canggih, Rilis Pekan Depan!

Alhasil dapat dipastikan kalau pengguna vivo V23 5G sudah bisa langsung merasakan fitur-fitur terbaru yang ada dari Android 12 beserta dengan FuntouchOS 12.

Dan kelebihan terakhir menurut Nextren adalah pembenaman baterai berkapasitas 4.200mAh.

Meski terbilang kecil, tapi baterai itu dilengkapi dengan teknologifast charging 44W.

Uji coba yang Nextren lakukan untuk mengisi baterai vivo V23 5G pun sudah dilakukan dan mencatat hasil waktu yang cukup mengesankan.

Pasalnya untuk mengisi baterai 28 sampai 100 persen, vivo V23 5G hanya membutuhkan durasi selama 54 menit.

Kekurangan vivo V23 5G

Kalau tadi kita sudah membahas kelebihan, sekarang mari mengulas beberapa kekurangan vivo V23 5G.

Pertama adalah perlindungan yang disematkan pada layar vivo V23 5G yang menggunakan Schoot Xentation Up.

Proteksi tersebut mungkin memang dirasa cukup baik, namun perlu diketahui bahwa Schoot Xentation Up adalah perlindungan kaca yang sudah ada sejak 2 tahun lalu.

Baca Juga: Vivo Y21T Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya!

Jadi dapat dikatakan kalau vivo V23 5G tidak membenamkan perlindungan yang benar-benar baru pada perangkat barunya.

Kedua, game mode di vivo V23 5G sudah otomatis berjalan dan menempel pada aplikasi game.

Mungkin bagi sebagian hal ini menguntungkan karena tidak perlu membuka pengaturan atau aplikasi khusus game mode.

Namun terkadang untuk game-game casual yang tidak memerlukan mode tersebut, Nextren merasa kehadiran game mode justru mengurangi kenyamanan.

Nextren
Fahmi Bagas

First impression vivo V23 5G varian warna Sunshine Gold

Terakhir, vivo V23 5G hanya memiliki satu speaker saja.

Hal ini menjadi sebuah sorotan mengingat seri HP tersebut tidak dijual dengan harga yang terbilang murah.

Dan untuk di kelasnya, kebanyakan smartphone sudah dilengkapi dengan dual speaker.

Namun entah apa alasan perusahaan, vivo V23 5G hanya membawa satu speaker di bagian bawah.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi vivo V23 5G di Indonesia, Punya RAM up to 12GB

Kondisi tersebut sedikit mengurangi pengalaman saat bermain game.

So, jadi gimana menurut kamu tentang vivo V23 5G ini Sobat Nextren?

Semoga informasi kelebihan dan kekurangan vivo V23 5G yang Nextren bagikan bisa menjadi acuan sebelum kamu membeli HP 5 jutaan ini.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya