Harga Xiaomi Redmi Note 10 5G Turun Rp 200 Ribu, Lumayan!

Selasa, 11 Januari 2022 | 20:48
Zi

Redmi Note 10 5G

Nextren.com - Belum lama Xiaomi memaparkan strategi tahun 2022 untuk menurunkan harga hape 5G Xiaomi di Indonesia.

Ternyata, hal tersebut tampaknya mulai dilakukan awal 2022 ini lewat penurunan harga Redmi Note 10 5G.

Kini pengguna bisa membeli Redmi Note 10 untuk dua varian Redmi Note 5G dengan penurunan harga sekitar Rp 200.000 dari harga peluncurannya.

Menurut Xiaomi Indonesia, inilah harga baru dari dua varian Redmi Note 10 5G :

  • Redmi Note 10 5G varian 4 GB/128 GB harga Rp 2,7 juta dari harga peluncuran Rp 2,9 juta
  • Redmi Note 10 5G varian 8 GB/128 GB harga Rp 3 juta dari harga peluncuran Rp 3,2 juta.
Dua varian Redmi Note 10 5G yang turun harga tersebut tersedia di mitra e-commerce Xiaomi, Mi.com, Xiaomi Store, Xiaomi Shop, Xiaomi Preferred Partner, hingga Erafone.

Harga di beberapa e-commerce dan Mi.com, Redmi Note 10 5G ternyata juga sudah turun ke harga baru.

Sejak awal peluncurannya, Redmi Note 10 5G menjadi salah satu hape 5G Xiaomi yang sudah mendukung jaringan 5G resmi di Indonesia.

Jadi pengguna tak perlu melakukan unlock untuk menikmati jaringan 5G di Redmi Note 10 5G ini.

Baca Juga: Penjualan Samsung Galaxy S21 FE Segera Dibuka, Ini Harga dan Tanggalnya!

Redmi Note 10 5G sudah mendukung jaringan 5G di pita frekuensi n1, n3, n7, n8, n20, n28, n38, n40, n41, n66, n77, dan n78.

Kinerja Redmi Note 10 5G ditenagai chipset Mediatek Dimensity 700 5G dengan fabrikasi 7 nm, yang memang sudah mendukung jaringan 5G.

Chipset tersebut dipadukan dengan memori RAM LPDDR4X 4 GB dan 8 GB, dengan memori internal 128GB UFS 2.2.

Layar Redmi Note 10 5G berjenis IPS LCD seluas 6,5 inci dan resolusi Full HD Plus, dengan refresh rate 90 Hz dan kecerahan 400 nits.

Kamera selfie 8 MP (f/2.0) ada di sisi tengah atas layar hape berupa sebuah lubang kecil.

Kamera belakangnya ada tiga kamera yaitu kamera utama 48 MP (f/1.8), kamera makro 2 MP (f/2.4), dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4).

Ketebalan Redmi Note 10 5G 8,9 mm dengan bobot 190 gram, dengan pilihan warna hijau, silver, biru, dan hitam. Untuk dayanya dibekali baterai 5.000 mAh dengan teknologi fast charging 18 watt.

Fitur penting lainnya adalah internet 5G, NFC, dual-SIM 5G, konektor audio jack 3,5mm, USB Tipe C, dan fingerprint samping sekaligus tombol power.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya