Nextren.com -Film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas telah resmi tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis (2/12).
Setelah dinanti-nantikan, akhirnya para pecinta film Tanah Air sudah bisa menontonnya di bioskop kesayangan masing-masing.
Film tersebut bisa dibilang cukup sukses di festival internasional dan menyabet penghargaan.
Baca Juga: Sinopsis Ghostbusters: Afterlife, Ketika Ant-Man Jadi Pemburu Hantu!
Antusiasme penonton Indonesia terhadap Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas pun dibuktikan usai filmnya jadi trending topic di Twitter.
Berdasarkan pantauan Nextren pada Kamis (2/12) pukul 16.55 WIB, kata 'Seperti Dendam' menduduki peringkat 6 trending topic Twitter.
Total ada lebih dari seribu cuitan yang membahan tentang film adaptasi buku dengan judul serupa itu.
Baca Juga: Sinopsis Web Series Layangan Putus, Reza Rahadian Selingkuh?
Terlihat bahwa Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas mendapat ulasan positif dari sejumlah netizen.
Baca Juga: Sinopsis Film Disney Encanto, Kisah Keluarga Dengan Kekuatan Ajaib!
Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas dibintangi oleh nama-nama beken yang sudah tak asing lagi.
Mulai dari Reza Rahardian, Marthino Lio, Lukman Sardi, Christine Hakim, Ratu Felisha, hingga Sal Priadi menjadi beberapa cast-nya.
Sinopsis Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas
Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas merupakan film adaptasi novel dengan judul sama karya Eka Kurniawan.
Dilansir dari Parapuan, filmnya sendiri mengusung latar belakang tahun 80-an dengan Marthino Lio yang berperan sebagai Ajo Kawir menjadi pemeran utamanya.
Diceritakan, Ajo merupakan seorang pemuda yang mengalami masalah kelamin berupa impotensi.
Baca Juga: Sinopsis Film Losmen Bu Broto, Tayang di Bioskop Mulai Hari ini!
Ia pun berusaha untuk menutupi masalahnya itu dengan mencoba jadi pribadi yang lebih keras dari biasanya.
Ajo menjadi sosok yang gemar berkelahi dan tidak peduli dengan lingkungannya. Hal itu dilakukan agar dia tetap terlihat maskulin.
Suatu ketika, Ajo bertemu dengan sosok perempuan tangguh bernama Iteung (Ladya Cheryl) yang merupakan seorang petarung.
Baca Juga: Sinopsis Film Red Notice, Aksi Penangkapan Pencuri Hingga ke Bali
Karena Ajo berupaya untuk tetap mempertahankan maskulinitasnya, dia pun melawan Iteung dan akhirnya babak belur.
Ternyata dari pertarungan itu, Ajo rupanya jatuh cinta dengan Iteung dan berusaha untuk mendapatkannya.
Lantas, apakah Ajo dan Iteung akan bersatu? Lalu, bagaimana kelanjutan masalah impotensi yang dimilikinya?
Temukan jawaban tersebut dengan menonton filmnya di bioskop kesayangan kalian masing-masing. (*)