Cara Download Aplikasi DJI Mimo Terbaru, Hilang dari Google Play Store

Kamis, 11 November 2021 | 13:00
DJI

Ilustrasi aplikasi DJI Mimo

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - DJI Mimo adalah aplikasi yang berguna untuk menyambungkan antara perangkat DJI Osmo Mobile dengan smartphone.

Namun uji coba Nextren terhadap DJI OM 5 memunculkan sebuah fakta baru dimana aplikasi DJI Mimo sudah hilang dari Google Play Store.

Pada saat mencari nama DJI Mimo, tidak nampak aplikasi tersebut terpajang dideretan aplikasi DJI yang tersedia.

Hanya ada DJI GO, DJI Ronin, DJI GO, DJI Ronin Assistant, DJI Pilot, dan DJI Lightbride yang berada di daftar halaman awal.

Baca Juga: Review DJI OM 5, Gimbal HP Ringkas dengan Fitur yang Cocok untuk Pemula

Masih belum diketahui apa alasan hilangnya DJI Mimo dari Play Store, namun ada cara download aplikasi DJI Mimo terbaru yang bisa kamu lakukan.

Tenang saja, aplikasi DJI Mimo juga akan tetap bisa didapatkan secara gratis tanpa harus mengeluarkan biaya selain data internet.

Mau tahu bagaimana cara download aplikasi DJI Mimo terbaru?

Simak yuk selengkapnya di halaman berikutnya.

Cara Download Aplikasi DJI Mimo

Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah memastikan kuota internet atau WiFi yang cukup.

Pasalnya aplikasi DJI Mimo memiliki kapasitas sekitar 20an MB yang mungkin berpengaruh untuk penggunaan kuota kamu.

Baca Juga: DJI Mavic 3 Rilis di Indonesia, Cashback Rp 1,5 juta Selama Pre-Order

Lalu buka situs pencarian seperti Chrome, Internet Explorer, atau lainnya di smartphone kamu.

Tulis kata kunci "DJI Mimo" di kolom pencarian, kemudian klik situs yang ada di daftar paling atas.

DJI
DJI

Aplikasi DJI Mimo

Jika sudah masuk ke situs DJI, maka nantinya kamu akan melihat gambar aplikasi DJI Mimo yang juga terdapat kata "Download" di bagian bawah.

Baca Juga: Unboxing DJI OM 5, Gimbal Smartphone yang Bisa Edit Video Otomatis

Kamu bisa langsung unduh saja DJI Mimo apk yang tersedia di situs tersebut dan tunggu beberapa saat.

Kalau sudah selesai, segera bergerak ke aplikasi penyimpanan dokumen yang ada di ponsel.

Lalu cari aplikasi DJI Mimo dan install aplikasi untuk bisa tampil di halaman utama.

Ketika telah tersedia di halaman depan, maka kamu bisa langsung mengoperasikan aplikasi DJI Mimo seperti biasa.

Baca Juga: 10 Fitur DJI OM 5 yang Perlu Diketahui Sebelum Beli, Cocok Buat Pemula

Gimana Sobat Nextren, mudah kan untuk melakukannya?

Semoga informasi ini dapat membantu kamu yang sedang mencari tahu cara download aplikasi DJI Mimo yang sudah hilang dari Google Play Store.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya