Tren Dan Berita Terkini Dunia Teknologi - Nextren.grid.id

Vivo X70 Pro Akan Segera Meluncur di Indonesia, Berapa Harganya?

Rabu, 29 September 2021 | 14:55
Grid Networks Vivo X70 Series
GSMArena

Vivo X70 Series

Nextren.com - Beberapa waktu lalu, Vivo resmi merilis seri smartphone baru mereka, yakni Vivo X70 Pro.

Namun, pada waktu ituseri smartphone anyar tersebut baru dirilis Vivo di salah satu negara di Asia, yakni Tiongkok.

Kini baru saja, Vivo secara resmi mengkonfirmasi bahwaVivo X70 Pro akan hadir di Tanah Air.

Baca Juga: Vivo X70 Series Resmi Meluncur, Pakai Chipset Flagship dan Lensa Zeiss

Vivo X70 Pro sendiri memiliki beberapa spesifikasi unggulan seperti kamera denganlensa utama 50MP, lensaultra-wide12MP, serta lensa telephoto12MP (2x optical zoom), dan lensa telephoto 8MP (5x optical zoom).

Di bagian dapur pacu, Vivo X70 Pro didukung chipsetSamsung Exynos 1080 dengan 4 opsi konfigurasi RAM dan penyimpanan, 8GB/128GB, 12GB/256GB, dan 12GB/512GB.

Untuk kapasitas baterai, Vivo X70 Pro memiliki baterai sebesar4.450mAh yang didukungfast charging44W.

Dengan spesifikasi seperti itu, diharapakan masyarakat Tanah Air akan banyak yang berminat untuk membeli Vivo X70 Pro.

Lalu, kapan Vivo X70 Pro akan dirilis di Indonesia? Yuk lanjut di halaman kedua.

Tanggal rilis pasti dari smartphone Vivo X70 Pro di Indonesia masih belum diumumkan oleh pihak Vivo Indonesia.

Dilansir dari KompasTekno, Senior Brand Director Vivo Indonesia, Edy Kusuma hanya mengkonfirmasi perilisan Vivo X70 Pro di Indonesia, tanpa memberikan konfirmasi tanggal rilisnya.

"Akhirnya setelah berbagai proses, kami resmi akan membawa varian baru untuk seri atas, yakni Vivo X70 Pro Co-Engineered with ZEISS di pasar Indonesia," kata Edy dikutip via Kompas.com.

Baca Juga: Spesifikasi vivo X70 Pro Bocor di GeekBench, Segini Skor Kekuatannya

Grid Networks Vivo X70 Pro
Vivo
Vivo

Vivo X70 Pro

Meskipun tidak memberikan konfirmasi tanggal rilis pastinya, Edy mengatakan smartphone anyar itu akan segera dirilis secepatnya.

Maka dari itu, Edy meminta masyarakat Tanah Air untuk memantau informasi-informasi yang disebarkan lewat media sosial Vivo Indonesia.

"Mengenai tanggal perilisan resmi dan spesifikasi lainnya, akan kami umumkan secepatnya, kami harap masyarakat dapat langsung memantau langsung di media sosial Vivo Indonesia," kata Edy seperti dikutip via Kompas.com.

Sementara itu, kini publik dibuat penasaran dengan harga dari smartphone Vivo X70 Pro tersebut.

Lalu, berapa harga dari Vivi X70 Pro? Yuk lanjut di halaman ketiga.

Sama seperti tanggal perilisannya, harga dari Vivo X70 Pro di Indonesia juga belum diumumkan.

Tapi, publik Tanah Air dapat memperkirakan harga smartphone ini melalui harga resminya yang sudah tersedia untuk pasar Tiongkok.

Berikut ini adalah beberapa varian harga dari Vivo X70 Pro di Tiongkok, yang mana terbagi berdasarkan besar RAM dan Internalnya.

Baca Juga: Vivo X70 Terlihat di Sertifikasi 3C, Ada Rumor Spesifikasi Apa?

Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait smartphone Vivo X70 Pro yang akan segera meluncur di Indonesia.

Terus perbarui berita terkini hanya di Nextren guna mengetahui update seputar Vivo X70 Pro, terutama soal tanggal perilisannya di Indonesia. (*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto