iPhone 13 Membuat Sejumlah Situs Asal Tiongkok Down, Kok Bisa?

Sabtu, 25 September 2021 | 12:52
Apple

iPhone 13 Pink dan iPhone 13 mini Starlight

Nextren.com - Topik mengenai iPhone 13 masih menjadi bahan yang cukup banyak dibicarakan oleh publik.

Hal tersebut tidak lepas dari Apple yang belum lama iniresmi meluncurkan iPhone 13.

Bagi yang belum tahu, pada tanggal15 September yang lalu Apple resmi merilis iPhone 13 di acara Apple Event California Streaming.

Selain iPhone 13, Apple pun merilis sejumlah produk baru lain sepertiApple Watch Series 7, iPad Mini 6, daniPad 9.

Baca Juga: Inilah Kapasitas Asli Baterai iPhone 13 Series, Kok Cuma Segini?

Lebih lanjut, seri smartphone iPhone 13 yang dirilis oleh Apple ini tentunya membawa hal-hal baru.

Sejumlah hal baru pada iPhone 13 mencakup desain, fitur, dan tentunya teknologi.

Sementara itu, belum lama ini iPhone 13 disebut-sebut telah menyebabkan sejumlah situs di Tiongkok menjadi down.

Lalu, mengapa iPhone 13 bisa menyebabkan situs-situs di Tiongkok down? Yuk lanjut di halaman berikutnya.

iPhone 13 menyebabkan beberapa situs di Tiongkok down lantaran Pre-order smarthone tersebut yang membludak.

Sebagaimana diketahui, Apple memang memiliki banyak penggemar yang tersebar di seluruh dunia, tidak terkecuali di Tiongkok.

Para penggemar Apple di Tiongkok sangat antusias dengan iPhone 13, sehingga banyak yang melakukan pembelian lewat sistem Pre-order.

Baca Juga: Skor Benchmark Chip A15 Bionic iPhone 13 Lebih Tinggi dari iPhone 12!

Akibatnya, beberapa hari lalu (21/9) Apple Online Store Tiongkok menjadi melambat dan sulit diakses.

Tidak hanya Apple Online Store saja, beberapasitus resmi lain yang membuka pre-order iPhone 13 juga mengalami masalah serupa.

Bahkan seperti sudah disinggung sebelumnya, ada situs yang mengalami server down.

Karena kejadian itu, tagar#ApplesWebsiteIsDown sempat ramai beredar di media sosial Tiongkok, terutama di platform Weibo.

Lalu, berapa jumlah Pre-order iPhone 13 di Tiongkok? Yuk lanjut di halaman selanjutnya.

Pre-order smartphone iPhone 13 di negara Tiongkok sendiri telah menyentuh angka jutaan.

Lebih tepatnya, Pre-order iPhone 13 di Tiongkok telah mencapai 5 juta permintaan.

Dari 5 juta permintaan tersebut, 3 juta diantaranyaditangani oleh salah satu e-commerce terbesar di Tiongkok,JD.com.

Baca Juga: Harga iPhone 13 Mulai Rp 9 Jutaan dan Jadwal Pemesanannya

Dengan besarnya antusias warga Tiongkokterhadap iPhone 13, hal tersebut menjadi pertanda baik bagi Apple.

Terutama di tengah masih panasnya hubungan antara Tiongkok dengan Amerika Serikat. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : Apple Insider

Baca Lainnya