Nextren.com -Bulan ini sepertinya akan menjadi bulan yang penuh dengan tablet baru yang diluncurkan brand salah satunya Nokia.
Tablet Nokia G20 ini merupakan tablet kedua dari Nokia yang akan diluncurkan bulan Oktober 2021.
Dimunculkannya Nokia G20 nantinya akan bersamaan dengan Nokia G50 5G, tepatnya pada 5 Oktober 2021.
Event atau acaranya sendiri telah diumumkan oleh HMD Global pada sebuah tweet, yaitu pada 6 Oktober.
Baca Juga: Nokia G50 5G Dilaporkan Rilis Oktober 2021, HP 5G Nokia Harga Murah
Tweet di atas berarti, Nokia mengatakan "Keluarga kami terus berkembang. Hadir 6.10.21".
Nokia sebelumnya pernah meluncurkan tablet yang dijuluki Nokia N1 yang menjalankan Android.
Produk tersebut dibuat dalam kemitraan dengan perjanjian lisensi merek dengan mitra OEM dan diluncurkan pada tahun 2014.
Lalu apa rumor spesifikasi dari tablet Nokia G20? Cek ke halaman selanjutnya yuk!
Menghimpun Gizchina, menurut rumor sebelumnya, tablet Nokia G20 ini adalah tablet kelas menengah dengan prosesor Unisoc.
Ini akan membawa Unisoc Tiger T618 SoC dengan Mali-G52.
Sedangkan untuk layar Nokia G20 disematkan layar 10,36 inci, yang diharapkan dengan resolusi Full HD.
Tablet G20 akan menjalankan Android 11 dan akan datang dalam model 4G dan Wi-Fi.
Baca Juga: Nokia G10 Masuk Indonesia Seharga Rp 2 Juta, Baterainya Diklaim Tahan 3 Hari
Jarak umur Nokia N1 dan Nokia G20 memang cukup jauh.
Nokia N1 diluncurkan pada tahun 2015 dengan spesifikasi yang mumpuni di zamannya.
Maka tidak menutup kemungkinan kehadiran Nokia G20 diharapkan bisa lebih canggih dari Nokia N1. Bagaimana dengan kehadirannya di Indonesia?
Mengutip Kompas.com, Nokia N1 sempat ingin menyambangi Indonesia (6/7/2015), namun tidak diketahui tanggal meluncurnya.
Namun sepertinya tablet Nokia ini pernah ditawarkan di Indonesia.
Sehingga ada kemungkinan Nokia G20 akan hadir juga di Indonesia, kita tunggu saja ya informasinya! (*)