Asus Zenfone 5, Benarkah Reinkarnasi iPhone X yang Lebih Murah?

Rabu, 28 Februari 2018 | 21:15
cnet

Asus Zenfone 5 mirip iPhone X

Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita

Nextren.grid.id- Vendor Asus nyatanya tak bisa dipungkiri eksistensinya di dunia gadget.

Berbagai produk baru terus diciptakan perusahaan yang dipimpin Jerry Shen tersebut.

Kabar terbaru, Asus memperkenalkan seri Zenfone 5 dalam ajang MWC 2018 kali ini.

Seri Asus Zenfone 5 konon katanya memiliki keistimewaan yang tak kalah dari hape high end iPhone X.

(BACA:Huawei Y5 Lite atau Y3 (2018), Android Go Pesaing Nokia 1 Siap Hadir)

Dikutip dari laman cnet, dari segi desain Zenfone 5 mirip dengan iPhone X.

Namun hal tersebut dibantah oleh CEO Asus, Jerry Shen, yang mengaku jika Zenfone 5 nantinya akan dijual lebih terjangkau, yaitu sekitar 590 dolar atau Rp 8 jutaan di Inggris.

Harga tersebuttentunya merupakan separuh harga dari iPhone X.

(BACA:Perbandingan Spek Xiaomi Mi A1 dan Oppo F1s, Lebih Bagus Mana?)

Dengan harga yang cenderung miring, spesifikasi yang ditawarkan Zenfone 5 bisa dibilang menggiurkan.

Khususnya untuk seri Zenfone 5Z yang diklaim menjadi hape baru terbaik versi Asus.

Untuk lebih jelasnya, berikut bocoran spesifikasi yang akan diusung Asus Zenfone 5 dan Zenfone 5Z.

(BACA:Video - Review Samsung Galaxy A8+ (2018), Tak Luput Dari Kelemahan)

Spek Asus Zenfone 5: SoC Snapdragon 636, RAM 4GB, memori internal 64GB, layar 6,2 inci, kamera selfie 8MP, baterai 3300mAh dan OS Oreo 8.0.

Spek Asus Zenfone 5Z: SoC Snapdragon 845, RAM 8GB, memori internal 128GB/256GB, layar 6,2 inci, kamera selfie 8MP, baterai 3300mAh dan OS Oreo 8.0.

Dari spek yang ditawarkan, Zenfone 5 bukankah bisa dikatakan sekelas dengan iPhone X? (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya