Facebook Messenger Kembangkan Fitur Bisnis, Saingi WhatsApp?

Selasa, 27 Februari 2018 | 20:35
edgadget

Facebook Messenger bisnis

Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita

Nextren.grid.id – Berbagai media sosial terus mengembangkan diri hari demi hari.

Hal tersebut dilakukan tentunya demi kenyamanan pengguna.

Kabar terbaru datang dari Messenger, aplikasi media sosial besutan Mark Zuckerberg.

Saingi WhatsApp, Messenger kini mencoba fokus dalam hal bisnis.

(BACA:Ingat! Besok Terakhir Registrasi, Ini 3 Tahapan Pemblokiran Nomor)

Dikutip dari berbagai sumber, Facebook baru saja merilis versi baru dari Messenger yang dikenal sebagai Messenger v2.3.

Aplikasi baru tersebut dapat dijadikan alat baru dan diklaim mendukung aktivitas usaha/bisnis pengguna.

Fitur balasan cepat, penyesuaian plugin obrolan, metrik baru dan tag pesan baru.

(BACA:Samsung Galaxy S9 dan Sony Xperia XZ2 Saingan Berat, Lebih Bagus Mana?)

Untuk fitur balasan cepat sebenarnya telah ada sejak tahun 2016. Dan kini diperbaiki untuk memberikan pengalaman yang lebihseru dalammeningkatkan bisnis.

Jadi, setiap ada yang menanyakan info pribadi, pengguna akan diberikan opsi jawaban cepat mengenai nomor telepon atau mengisi email.

Sementara untuk plugin chat, pengguna Messenger pun dapat menyesuaikan pemberitahuan tentang aktivitas bisnis dengan dukungan Internet Explorer.

(BACA:Evercoss U50A MAX Resmi hadir, Hape 4 Kamera Berlayar Sangat Kuat)

Selanjutnya, dua metrik baru pun tersedia bagi pengguna Messenger untuk membantu pengguna memahami siapa yang terlibat dalam bisnis melalui media percakapan pesan baru.

Dan yang terakhir, tag pesan baru juga diciptakan agar pelaku bisnis dengan mudah dapat menjawab pertanyaan atau keluhan dari pelanggan.

Jadi yang ingin menjalankan bisnis, tak ada salahnya memilih Messenger sebagaimedia sosialterbaik. (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya