Hati-Hati! Foto Pribadi di iCloud Bisa Tersebar Karena Modus Scam ini

Sabtu, 28 Agustus 2021 | 17:30
ccnull.de

Ilustrasi iCloud

Nextren.com - Dalam beberapa tahun terakhir, salah satu bentukkejahatan di dunia maya, Scam, telah memakan banyak korban.

Tujuan dari Scam adalah mencuri data atau informasi pribadi seseorang, yang kemudian bakal dimanfaatkan untuk keuntungan pribadi.

Terdapat berbagai macam bentuk Scam, yang mana salah satunya adalah kasus pencurian foto pribadi di iCloud.

Baca Juga: Cara Mengirim Foto dari iCloud ke Google Photos, Gak Pakai Ribet!

Seorangpria asal Amerika Serikat bernama Hao Kuo Chi diketahui telah melakukan sebuah kejahatan Scam.

Seperti sudah disebutkan sebelumnya, modus kejahatan Scam yang dilakukannya bertujuan untuk mencuri foto pribadi di iCloud.

Tidak hanya foto pribadi saja, Hao Kuo Chi juga berhasil mencuri video-video pribadi dari banyak pengguna iCloud.

Total,Hao Kuo Chi berhasil mencuri sekitar620,000 foto dan videopribadi dari kurang lebih 306 korban di berbagai wilayah di Amerika Serikat.

Lalu, modus Scam seperti apa yang digunakan oleh Hao Kuo Chi? Yuk lanjut di halaman berikutnya.

Modus Scam yang digunakan oleh Hao Kuo Chi adalah menipu para korbannya dengan berpura-pura sebagai Customer Service resmi Apple.

Hao Kuo Chiakan mengirimkan sebuah email yang berisi berbagai macam keterangan, termasuk keharusan bagi korban untuk mengisi Apple ID dan Passwordnya.

Setelah Apple ID beserta Passwordnya diisi, maka Hao Kuo Chi dapat dengan leluasa mengakses iCloud korban untuk mencuri berbagai macam foto dan video pribadi.

Dilansir dariThe Los Angeles Times, semua korban dari Hao Kuo Chi adalah perempuan.

Baca Juga: Begini Cara Memakai Layanan iCloud di Perangkat Android, Ternyata Mudah

Lebih lanjut, kejahatan Scam dari Hao Kuo Chi ini sebenarnya sudah berlangsung sejak lama.

Hao Kuo Chiini pertama kali ketahuan di tahun 2018 setelah seorang publik mengaku iCloud-nya telah diretas.

Akibat dari peretasan tersebut, foto-foto pribadi dari publik figur yang tidak disebutkan namanya ini menjadi tersebar di sejumlah situs pornografi.

Karena hal tersebut, publik figur ini memutuskan untuk lapor ke FBI dan setelah ditelusuri, akhirnya Hao Kui Chi berhasil ditangkap.

Lalu, bagaimana proses persidangan dari Hao Kuo Chi? Yuk lanjut di halaman selanjutnya.

Proses persidangan Hao Kuo Chi telah berlangsung beberapa waktu yang lalu dan dirinya telah didakwa bersalah ataskejahatan Scam yang dilakukannya itu.

Karena sudah didakwa bersalah, maka Hao Kuo Chi menerima hukuman berupa kurungan penjara selama hampir 5 tahun.

Sementara itu, guna mengantisipasi kejadian serupa tidak terulang lagi di masa depan, Apple kini sudah menyediakan opsi keamanan Two-Factor Authentication di iCloud.

Apple menyarankan kepada semua pengguna iCloud untuk mengatifkan opsi keamanan tersebut agar segala hal yang disimpan di iCloud menjadi lebih aman.

Baca Juga: Terbukti Ampuh! Pengaturan Keamanan OTP Mampu Lindungi Akun Dari Scam

Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkaitHao Kuo Chi yang melakukan kejahatan Scam berupa pencurian foto dan video pribadi pengguna iCloud.

Kedepannya, tentunya semua pihak berharap agar kasus pencurian foto di iCloud dengan berbagai macam modus kejahatan tidak akan pernah terjadi lagi. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : MacRumors

Baca Lainnya