Nextren.com - Dalam beberapa hari terakhir, nama platform OnlyFans sedang banyak dibicarakan publik akibat rencana mereka untuk menegakkan sebuah aturan terbaru.
Aturan terbaru dari OnlyFans tersebut akan melarang peredaran berbagai macam konten dewasa atau vulgar di platform mereka.
Namun tidak berselang lama, OnlyFans memutuskan untuk membatalkan aturan baru tersebut.
Walaupunsebenarnya, pembatalan pemberlakuan aturan tersebut sifatnya tidak permanen atau hanya sementara (ditangguhkan).
Baca Juga: OnlyFans Akan Hapus Konten Tidak Senonoh di Platformnya, Alasannya?
Keputusan dari OnlyFans untuk menangguhkan pembelakuan aturan baru tersebut tentunya disambut gembira oleh banyak orang.
Orang-orang yang sebelumnya mengecam OnlyFans sebagai akibat dari aturan tersebut kini justru memuji keputusan dari OnlyFans.
Meskipun begitu, perlu disadari bahwa keputusan dari OnlyFans tersebut muncul bukan tanpa sebab, tetapi ada sebuah alasan yang melatarbelakanginya.
Lalu, apa alasan yang membuat OnlyFans menangguhkan pembelakuan aturan baru mereka? Yuk lanjut di halaman kedua.
OnlyFans memutuskan untuk menangguhkan pembelakuan aturan baru itu lantaran mereka sudah mendapatkan dukungan dari rekan-rekan terkait.
Rekan-rekan terkait disini adalah para bank serta investor yang punya perjanjian kerjasama dengan OnlyFans.
Platform media sosial berlangganan ini menyebut, rekan-rekan terkait mereka sudah memutuskan untuk mendukung berbagai macam jenis genre kreator, termasuk 'genre dewasa'.
Maka dari itu, OnlyFans lewat akun Twitter resminya mengumumkan aturan baru mereka yang sedianya akan berlaku mulai 1 Oktober 2021 telah ditangguhkan.
Baca Juga: CEO OnlyFans Buka Suara, Ini Alasan Konten 'Panas' Dihilangkan
Sebelumnya, rekan-rekan bank dan investor diketahui telah mendesak OnlyFans ini untuk menghapus berbagai macam konten pornografi di platform media sosial mereka.
Tidak hanya mendesak untuk menghapus, tetapi banyak diantara mereka yang meminta OnlyFans untuk tidak mengizinkan lagi peredaran konten tersebut.
Oleh karena hal tersebut, lahirlah aturan baru OnlyFans yang dinilai oleh banyak pihak sebagai aturan kontroversial.
Namun seperti sudah disebutkan sebelumnya, aturan tersebut kini telah ditangguhkan oleh OnlyFans.
Lalu, sampai kapan aturan dari OnlyFans tersebut ditangguhkan? Yuk lanjut di halaman ketiga.
Tidak diketahui sampai kapan OnlyFans menangguhkan aturanpelarangan konten vulgar tersebut.
Tapi menurut keterangan dariBrian Gross selaku seorang publisher dan ketua BSG PR, ada kemungkinan aturan tersebut akan dibelakukan di masa yang akan datang.
Oleh karenanya, dirinya mengatakan kepada semua pihak untuk bersiap-siap mengantisipasi jika aturan tersebut benar-benar akan diberlakukan oleh OnlyFans.
Baca Juga: Derita Para Moderator Facebook, Tiap Hari Harus Sensor Konten Vulgar dan Menjijikkan
Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait OnlyFans yang memutuskan untuk membatalkan sementara pemberlakuan aturan larangan konten pornografi.
Terus perbarui berita terkini hanya di Nextren guna mengetahui update lainnya seputar dunia gadget, teknologi, dan tren. (*)