Hyun Bin, Jadi Brand Ambassador Regional Lazada Pertama Untuk LazMall

Senin, 16 Agustus 2021 | 11:40
Dok. Nextren

Lazada menggaet Hyun Bin, mega bintang Hallyu untuk jadi Brand Ambassador pertama LazMall.

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Lazada mengumumkan Hyun Bin, aktor Korea Selatan terkenal ini menjadi Brand Ambassador untuk LazMall yang pertama kali.

Tentunya kabar Hyun Bin menjadi Brand Ambassador untuk LazMall tidak hanya membahagiakan Lazada, namun juga fans aktor tampan dari drama Crush Landing on You ini.

Dengan Hyun Bin menjadi Brand Ambassador LazMall, Lazada sudah mempersiapkan beberapa hal yang bisa dinikmati oleh para fans atau pengguna Lazada.

Baca Juga: Lazada Kurangi Penjual Luar Negeri, Jumlah UMKM Fesyen 2 Kota Ini Melesat!

LazMall sendiri adalah mitra pilihan dari banyak brand di seluruh dunia dan saat ini menaungi lebih dari 32.000 brand lokal dan juga internasional di aplikasi Lazada.

"Saya sangat senang dapat bergabung dengan keluarga Lazada dan bersua dengan para penggemar di Asia Tenggara sebagai Brand Ambassador regional pertama dari LazMall," ujar Hyun Bin.

Terpilihnya Hyun Bin menjadi keluarga baru Lazada diliputi dari sebuah alasan yang dijelaskan oleh Mary Zhou, Chief Marketing Officer, Lazada Group.

Menurutnya, Hyun Bin terpilih karena kepribadiannya serta kharisma, dan dedikasinya yang luar biasa terhadap karya-karyanya, dan itu semua sesuai dengan komitmen LazMall yaitu menghadirkan destinasi belanja online yang menjanjikan orisinalitas, berkualitas dan terpercaya.

Lalu apa saja yang dihadirkan Lazada bersamaan dengan pengumuman Hyun Bin menjadi Brand Ambassador? Kita lihat ke halaman selanjutnya yuk!

Lazada akan mengajak Hyun Bin menjadi bintang utama dalam sebuah film pendek untuk memperingati hari jadi LazMall ketiga dan perayaan 9.9 yang mengawali festival belanja akhir tahun.

Penampilan Hyun Bin nantinya mewujudkan imajinasi penggemarnya dengan menampilkan karakter yang diambil dari adegan populernya.

Dalam TVC tersebut, Hyun Bin akan menjadi seorang agen yang memimpin sebuah grup dalam satu misi rahasia.

Dengan twist yang meriah, karakternya akan memberikan ribuan paket kepedulian LazMall kepada orang banyak.

Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan HP Gaming Black Shark 4, Cocok Untuk Gamers?

"Proses pengambilan adegan untuk film pendek sangat menyenangkan, terutama karena kami harus menampilkan efisiensi, kehandalan dan juga berbagai variasi produk yang ditawarkan oleh LazMall secara kreatif kepada konsumen melalui jalan cerita misi seorang agen rahasia," jelas Hyun Bin.

instagram @withhyunbin
instagram @withhyunbin

Hyun Bin di dalam drama Crush Landing on You

Untuk akting, tidak perlu diragukan lagi. Hyun Bin telah membintangi berbagai drama televisi dan juga film box office terkenal dan sukses.

Seperti yang sudah disebutkan di awal lalu ada Secret Garden, Memories of the Alhambra, dan The Negotiation.

Ia juga berhasil menganugerahinya dengan berbagai penghargaan yang bisa kalian lihat ke halaman selanjutnya.

Penghargaan yang didapat oleh Hyun Bin seperti Most Popular Actor pada ajang 56th Baeksang Arts Awards dan Most Popular Korean Artist dalam ajang Yahoo! Asia Buzz Awards.

Hyun Bin juga menerima Presidential Commendation di ajang Korean Popular Culture and Arts Awards pada tahun 2020.

Baca Juga: Intip Promo Samsung Smartphone Harga 2 Jutaan, Kameranya Canggih

Untuk kalian yang mau menonton film pendek dari Hyun Bin yang dipersembahkan oleh Lazada bisaklik link ini.

Lazada juga mengumumkan, di awal tahun ini, LazMall memperkenalkan LazMall Prestige, sebuah kanal baru yang telah dipersonalisasi dan memiliki portofolio lengkap dari 3 kategori berbeda.

Di masing-masing kategori terdapat 50 brand premium seperti, SK-II, Bobbi Brown, Estee Lauder, Dyson, Ted Baker, Kiehl’s, Calvin Klein dan yang paling terbaru adalah La Mer.

Selain dari fitur-fitur populer seperti Brand Mega Offer, kebijakan 15 hari pengembalian dan juga kompensasi bila barang yang diterima tidak asli.

Konsumen juga akan mendapatkan akses ke brand-brand favorit mereka melalui sebuah pengalaman belanja yang tidak hanya mudah namun juga sudah dipersonalisasi.

Festival 9.9 Big Brands Sale dipastikan akan menghadirkan semua brand terbesar dari seluruh Asia Tenggara serta penjual marketplace di Lazada. Akan kah ada promo?

Tentunya akan ada promo dan penawaran menarik pada Brand Mega Offer dan Flash Sale yang telah terkurasi secara eksklusif khusus di tanggal 9 hingga 11 September 2021.

Kalian bisa memeriahkan festival belanja yang akan datang

Maskot Lazada, Lazzie, juga akan memulai debutnya sebagai peserta latihan idol dalam permainan terbaru di LazGames yaitu Lazzie Star.

Pengguna Lazada dapat membantu Lazzie melaju ke tingkat selanjutnya dalam perjalanannya menjadi mega bintang.

Baca Juga: Kini Lazada Jadi Aplikasi Penghasil Uang Juga, Begini Caranya!

Dengan cara menyelesaikan beragam tugas harian dan juga misi khusus yang memungkinkan konsumen untuk sekaligus mendapatkan beragam voucher menarik dari platform dan seller bahkan kesempatan mendapatkan Bonus Dadakan.

Bagaimana menurut kalian sobat Nextren? (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya